Lompat ke isi

Situs Kunden

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Situs Kunden adalah sebuah situs arkeologi klasik yang berada di Dusun Kunden, Desa Sumberejo, Kecamatan Klaten Selatan, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah. Situs ini merupakan sebuah petirtaan yang berada di dekat sungai.[1]

Deskripsi

[sunting | sunting sumber]

Berada di pinggir sungai, Situs Kunden ditemukan pada 2002. Situs ini adalah petirtaan kuno yang memiliki denah seperti huruf "U".[1] Tipe bangunan petirtaan Kunden ini mirip petirtaan Payak di Bantul dan Cabean Kunti di Boyolali. Kemungkinan petirtaan ini juga dibangun pada masa yang sama dengan kedua petirtaan tadi. Batu-batu di petirtaan Kunden cenderung polos atau tidak memiliki relief. Di tengah dinding petirtaan terdapat sebuah relung, kemungkinan untuk meletakkan arca. Namun, saat ini arca tersebut hilang. Ada sebuah lubang di bawah relung yang kemungkinana adalah saluran air.[2]


Situs Petirtaan Kunden
Situs Kunden di Kecamatan Klaten Selatan, Kabupaten Klaten

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b "Situs Kunden". Ancient Mataram. 3 September 2015. Diakses tanggal 9 Maret 2020. 
  2. ^ Rahadhian PH dan Fery Wibawa C (2015). Kajian Arsitektur Percandian Petirtaan di Jawa (identifikasi). Bandung: LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT UNIVERSITAS KATOLIK PARAHYANGAN. hlm. 54–55.  line feed character di |title= pada posisi 39 (bantuan)