Lompat ke isi

Songo Mnara

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Songo Mnara
Situs Warisan Dunia UNESCO

Di Pesisir Swahili, selatan Tanzania terbentang reruntuhan kota batu yang disebut sebagai Songo Mnara. Kota batu tersebut berdiri dari abad ke-14 sampai ke-16.[1] Songo Mnara diangkat menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO, bersama dengan kota batu yang berada di dekatnya Kilwa Kisiwani.[2] Secara keseluruhan, para arkeolog menemukan enam masjid, empat makam, dan dua puluh blok rumah di sepanjang tiga ruang terbuka di pulau tersebut.[3] Songo Mnara dibangun dari batu karang dan mortar.[4] Kota batu tersebut dibangun sebagai salah satu kota dagang di Samudera Hindia.[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Stoetzel, Jack (2011). "Field Report: Archaeological Survey of Songo Mnara Island". Nyame Akuma. 76: 9–14. 
  2. ^ a b Welham, K.; Fleisher, J.; Cheetham, P.; Manley, H.; Steele, C.; Wynne-Jones, S. (2014). "Geophysical Survey in Sub-Saharan Africa: Magnetic and Electromagnetic Investigation of UNESCO World Heritage Site of Songo Mnara, Tanzania". Archaeological Prospection. doi:10.1002/arp.1487. 
  3. ^ Fleisher, Jeffrey; Wynne-Jones, Stephanie (2012). "Finding Meaning in Ancient Swahili Spatial Practices". African Archaeological Review. 29: 171–207. doi:10.1007/s10437-012-9121-0. 
  4. ^ Fleisher, Jeffery. "How Public Space is Used in Ancient Cities: The Case of Songo Mnara, a Medieval Swahili City in Tanzania" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-12-22. Diakses tanggal 20 October 2014. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Artikel Archaeology Magazine tentang Songo Mnara: http://archaeology.org/issues/116-1401/features/1634-swahili-coast-towns