Lompat ke isi

Stellamaris Metekohy

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Stellamaris Metekohy
Dekan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Pattimura ke-9
Masa jabatan
2009–2013
Sebelum
Pendahulu
J. Fr. Syauta
Pengganti
Latif Kharie
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir24 Februari 1960 (umur 64)
Ambon, Maluku
Suami/istriJohanis F. Rehena
AlmamaterUniversitas Pattimura
Universitas Padjajaran
ProfesiAkademisi, ekonom
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Prof. Dr. Stellamaris Metekohy, S.E., M.Si. (lahir 24 Februari 1960) adalah seorang akademisi dan ekonom yang menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura ke-9 dari tahun 2009 hingga 2013. Selain itu, ia juga adalah guru besar ilmu ekonomi dan mantan ketua LPPE di fakultas yang sama.

Lahir dan besar di Sirimau, Ambon, Metekohy memulai karirnya sebagai seorang pegawai negeri sipil setelah lulus dari Universitas Pattimura pada tahun 1988. Ia memperoleh gelar magister pada tahun 1997 dan gelar doktor pada tahun 2004 di Universitas Padjajaran selagi menjabat seorang PNS di lingkungan Universitas Pattimura. Metekohy menjabat sebagai dosen di Universitas Bung Karno dan Universitas Kristen Indonesia Maluku dari tahun 2001 hingga 2003, dan juga pernah bekerja sebagai ekonom di Kementerian Keuangan Republik Indonesia dari tahun 2013 hingga 2015. Ia adalah mantan ketua LPPE dan Pembantu Dekan I di Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura, tempat di mana ia mengajar sejak tahun 1988. Pada tahun 2009, Metekohy diangkat menjadi Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura, dan menjabat hingga tahun 2013.[1]

Pada tanggal 22 Agustus 2017, Metekohy dikukuhkan sebagai guru besar dalam bidang ilmu ekonomi di Universitas Pattimura.[2]

Masa muda dan pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Stellamaris Metekohy lahir pada tanggal 24 Februari 1960 di Ambon, Maluku, dan besar di sana.[3] Ia menempuh pendidikan dasar dan menengah di SD Kristen Belakang Soya B1 Ambon, SMP Negeri 6 Ambon, dan SMA Negeri 1 Ambon.[4] Setelah itu, ia mendapatkan gelar sarjana ekonomi dan menjadi CPNS di Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura pada tahun 1988, sebelum akhirnya menjadi PNS di tahun berikutnya.[5]

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Metekohy menikah dengan Johanis Fritzgal Rehena, seorang akademisi lulusan Universitas Negeri Malang yang saat ini menjabat sebagai guru besar pendidikan biologi di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura.[6]

Karya terpilih

[sunting | sunting sumber]
  • Metekohy, Stellamaris. (2013). "Pengaruh Strategi Resource-Based dan Orientasi Kewirausahaan terhadap Keunggulan Bersaing Usaha Kecil dan Usaha Mikro (Studi pada Usaha Jasa Etnis Maluku)". Jurnal Aplikasi Manajemen. 11 (1): 12-20.[7]
  • Metekohy, Stellamaris. (Juni 2015). "The Influence of Value Added Tax (Vat) Assessment on Income Distribution of Consumer of Garment in West Java". Review of European Studies. 7 (7): 69.[8]
  • Metekohy, Stellamaris. (Mei 2020). "Determinan Pendapatan Nelayan di Pulau Ambon". Jurnal Cita Ekonomika. 14 (1): 1-10.[9]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Sejarah - Fakultas Ekonomi Dan Bisnis". Fakultas Ekonomi Dan Bisnis - UNIVERSITAS PATTIMURA. Diakses tanggal 15 September 2023. 
  2. ^ Pariusamahu, M. Nasir (22 Agustus 2017). "Tadi Unpatti Kukuhkan Dua Guru Besar". Kompasiana. Diakses tanggal 15 September 2023. 
  3. ^ "Curriculum Vitae DR. Stellamaris Metekohy, SE, M.Si". 16 Desember 2016. Diakses tanggal 15 September 2023. 
  4. ^ Metekohy, Stellamaris (30 November 2016). "Curriculum Vitae". Google Docs. Diakses tanggal 6 Desember 2023. 
  5. ^ "Program Studi Ekonomi Pembangunan". Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Pattimura. Diakses tanggal 6 Desember 2023. 
  6. ^ "Data Dosen". PDDikti. Diakses tanggal 6 Desember 2023. 
  7. ^ Metekohy, Stellamaris (2013). "Pengaruh Strategi Resource-Based dan Orientasi Kewirausahaan terhadap Keunggulan Bersaing Usaha Kecil dan Usaha Mikro (Studi pada Usaha Jasa Etnis Maluku)". Jurnal Aplikasi Manajemen. Diakses tanggal 6 Desember 2023. 
  8. ^ Metekohy, Stellamaris (14 Mei 2015). "The Influence of Value Added Tax (Vat) Assessment on Income Distribution of Consumer of Garment in West Java" (PDF). Semantic Scholar. Diakses tanggal 6 Desember 2023. 
  9. ^ Metekohy, Stellamaris (1 Mei 2020). "Determinan Pendapatan Nelayan di Pulau Ambon". OJS Unpatti. Diakses tanggal 6 Desember 2023.