Suwug, Sawan, Buleleng
8°07′57″S 115°09′07″E / 8.132535°S 115.152034°E
Suwug | |
---|---|
Negara | Indonesia |
Provinsi | Bali |
Kabupaten | Buleleng |
Kecamatan | Sawan |
Kode pos | 81171 |
Kode Kemendagri | 51.08.07.2008 |
Luas | 4,65 km²[1] |
Jumlah penduduk | 4.288 jiwa (2010)[2] |
Kepadatan | 922 jiwa/km² (2010) |
Jumlah RT | 4 Dusun/Banjar[1] |
Jumlah RW | 1 Desa Adat[1] |
Jumlah KK | 484[1] |
Suwug adalah sebuah desa yang terletak di kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, provinsi Bali, Indonesia. Letaknya berada di bawah bukit Sudaji. Desa ini memiliki rata-rata ketinggian 300 meter dari permukaan laut.[3][4]
Sebagian besar penduduknya bekerja sebagai petani dan memeluk agama Hindu. Desa Suwug terbagi dalam 4 banjar. Desa ini terkenal dengan kesenian Wayang Kulit, Gong Kebyar, dan Joged Bumbung. Di Desa Suwug ada satu pura desa, satu Pura Dalem dan satu Setra serta peninggalan sejarah yang bernama Pura Lebah. Banyak masyarakat di desa ini yang pergi merantau sebagai pedagang, karyawan, sopir, pemandu, dan sebagainya.
Geografi
[sunting | sunting sumber]Batas Wilayah
[sunting | sunting sumber]Desa Suwug yang meupakan salah satu desa di wilayah kecamatan Sawan dengan batas-batas:
Utara | Desa Sinabun |
Timur | Desa Menyali |
Selatan | Desa Sudaji |
Barat | Desa Poh Bergong |
Pembagian wilayah berdasar fungsi lahan
[sunting | sunting sumber]Luas wilayah Desa Suwug adalah 4,65 km2. Wilayahnya berbentuk dataran rendah.[5] Peruntukan lahannya sebagai berikut:
- Pemukiman: 29 Ha
- Perkantoran: 0,04 Ha
- Sekolah: 2,5 Ha
- Pertanian: 117 Ha
- Sawah: 250 Ha
- Legal: 60 Ha
- Kas Desa: 8,45 Ha
Jarak tempuh
[sunting | sunting sumber]Dilihat dari jarak tempuhnya, Desa ini berada tidak cukup jauh dari pusat pemerintahan kabupaten maupun provinsi yaitu:
- Ke Kecamatan: 5 Km
- Ke Kabupaten: 13 Km
- Ke Provinsi: 110 Km
Pemerintahan
[sunting | sunting sumber]Pembagian Dusun/Banjar
[sunting | sunting sumber]Desa Suwug terdiri dari 4 dusun:
- Banjar Dinas Kajanan
- Banjar Dinas Kelodan
- Banjar Dinas Sabi
- Banjar Dinas Lebah
Demografi
[sunting | sunting sumber]Pada sensus tahun 2010, Penduduk desa Galungan berjumlah 4.288 jiwa terdiri dari 2.112 laki-laki dan 2.176 perempuan dengan rasio sex 97.[1]
Sampai saat ini, penduduk Desa Suwug berjumlah: 5.843 jiwa terdiri dari 3.016 laki-laki dan 2.827 perempuan dengan jumlah KK 1.481 tersebar di 4 banjar dinas sebagai berikut:[butuh rujukan]
- Banjar Kajanan: Laki-laki: 373 Jiwa, jumlah KK: 276 Jiwa, Perempuan: 343 Jiwa jumlah: 716 Jiwa
- Banjar Kelodan: Laki-laki: 997 Jiwa, jumlah KK: 458 Jiwa, Perempuan: 787 Jiwa Jumbah: 1784 Jiwa
- Banjar Sabi: Laki-laki: 762 Jiwa, jumlah KK: 320 Jiwa, Perempuan: 854 Jiwa jumlah: 1616 Jiwa
- Banjar Lebah: Laki-laki: 884 Jiwa jumlah KK: 457 Jiwa,Perempuan: 843 Jiwa jumlah: 1727 Jiwa
Mata pencaharian
[sunting | sunting sumber]Sektor Pertanian
[sunting | sunting sumber]- Pertanian Perkebunan: 352 orang
- Buruh Tani: 505 orang
- Peternakan: 4 orang
- Nelayan: -
Sektor Perindustrian
[sunting | sunting sumber]- Pande Besi: 4 orang
- Ukiran: 4 orang
- Penggilingan Padi: 20 orang
- Sektor jasa dan Perdagangan
- Pegawai Negri /PNS: 31 orang
Lainnya
[sunting | sunting sumber]- TNI/POLRI: 20 orang
- Lembaga Keuangan: 3 orang
- Pedangang: 153 orang
- Akuntan: 10 orang
- Karyawan swasta: 438 orang
- Tukang kayu: 14 orang
- Penjahit: 5 orang
- Tukang cukur: 3 orang
- Salon: 6 orang
Ekonomi
[sunting | sunting sumber]Potensi Desa
[sunting | sunting sumber]Potensi yang diproritaskan untuk dikembangkan adalah pembibitan tanaman holtikultural disamping peningkatan produksi tanaman padi.
Subak
[sunting | sunting sumber]Desa Suwug mayoritas penduduk adalah mata pencaharian di bidang pertanian maka Desa Suwug terdiri dari 7 organisasi subak yaitu:
- Subak Uma Desa
- Subak Semaran
- Subak Babakan
- Subak Sabi
- Subak Kubulinggah
- Subak Anyar Kangin
- Subak Anyar Kauh
Pendidikan
[sunting | sunting sumber]Desa Suwug memiliki 4 buah sekolah Dasar yaitu SD 1, SD 2, SD 3, dan SD 4 serta 1 buah SLTP3 dan 1 SMK. Dalam meningkatkan kualitas pendidikan secara berkesinambungan telah diupayakan beberapa langkah antara lain:
- Kewajiban belajar melalui peningkatan kesadaran akan arti pentingnya pendidikan bagi masa depan, serta usaha pelaksanaan wajib belajar bagi anak putus sekolah.
- Perpustakaan sekolah/taman baca.
- Situasi sekolah dan hubungan masyarakat antara lain melalui peningkatan peranan komite sekolah.
- Memberi beasiswa kepada anak–anak sekolah yang miskin dan berprestasi.
Disamping itu, jumlah penduduk yang sudah tamat pendidikan sampai dengan tahun ini sebagai berikut:
- SD: 1412 orang
- SLTP: 2702 orang
- SLTA: 1367 orang
- Diploma: 59 orang
- Perguruan Tinggi: 39 orang
Kesehatan
[sunting | sunting sumber]Desa Suwug memiliki 4 Posyandu dan 1 Puskesmas Pembantu.
- Posyandu Melati di Banjar Kajanan.
- Posyandu Cempaka di Banjar Lebah.
- Posyandu Anggrek di Banjar Sabi.
- Posyandu Kamboja di Banjar Kelodan
Dari empat Posyandu yang ada telah tercetak 20 Kader dan semua Kader tersebut aktif. Posyandu pembiayaannya ditanggung oleh PKK, APBD dan Swadaya masyarakat.
Media Informasi
[sunting | sunting sumber]- Jumlah Komputer pada Kantor Desa: 2 buah
- Jumlah Penduduk yang mempunyai TV, Radio: 1472 Keluarga
- Jumlah Penduduk yang memiliki Komputer: 10 Keluarga
- Jumlah Penduduk yang memiliki Telepon/HP: 2250 Orang
- Jumlah Penduduk yang berlangganan Koran: 7 Orang
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c d e "Kecamatan Sawan dalam Angka 2017". Badan Pusat Statistik Indonesia. Diakses tanggal 06-02-2019.
- ^ "Penduduk Indonesia Menurut Desa 2010" (PDF). Badan Pusat Statistik. 2010. hlm. 132. Diakses tanggal 14 Juni 2019.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020.
- ^ Sukerta, Pande Made (1998). Peta Karawitan Bali di Kabupaten Buleleng (PDF). Proyek Pengembangan Media Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. hlm. 118. ISBN 979-95068-4-0.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Indonesia) BPS Kabupaten Buléléng
- (Indonesia) Situs Resmi Pemerintahan Kabupaten Buléléng Diarsipkan 2020-06-08 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Binapemdes Kementerian Dalam Negeri Diarsipkan 2022-04-01 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Situs Resmi Kecamatan Sawan