System Ever Indonesia
System Ever Indonesia | |
---|---|
Genre | Enterprise resource planning |
Lisensi | Commercial, Proprietary |
System Ever Indonesia adalah pengembang software ERP berbasis Cloud untuk perencanaan sumber daya yang terintegrasi dan terkustomisasi. Perusahaan ini merupakan bagian dari YoungLimWon (永林院) Softlab Co., Ltd, perusahaan pengembang ERP terbesar di Korea Selatan yang didirikan oleh Young Bum Kwon pada 1993. Sejak 2020, YoungLimWon Softlab melakukan IPO dan terdaftar pada list saham KOSDAQ ( Trading Board of Korea Exchange in South Korea).[1]
Pada 1997, Younglimwon Softlab Co., Ltd meluncurkan solusi ERP versi Korea yang diberi nama "K-System". 17 tahun kemudian, di tahun 2014 YoungLimWon meluncurkan versi cloud dari "K-System" yang diberi nama SystemEver di Seoul, South Korea. Tiga tahun setelahnya SystemEver diluncurkan di Tokyo pada 2017 dan membuka kantor representative di Jakarta pada 2018.
President Director System Ever Indonesia adalah Oh Cheol Kwon. Pada awal pendiriannya, System Ever Indonesia didirikan sebagai kantor representative YoungLimWon SoftLab di Indonesia.[2] YoungLimWon Softlab Indonesia berganti nama menjadi SystemEver Indonesia di tahun 2022.
Pada akhir tahun 2021, perusahaan meluncurkan sistem akuntansi dan pajak bernama AccounTax.[3] Di tahun yang sama perusahaan ini juga mulai membangun kemitraan dengan konsultan pajak dan akuntansi di seluruh Indonesia.[4] Awal tahub 2023 perusahaan ini melebarkan sayap dan mulai membuka layanan ERP untuk pasar Indonesia.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Dari tahun 1999 hingga 2006, Kantor Pusat SystemEver (YoungLimWon SoftLab) mengerjakan project ERP besar berbasis .Net untuk Lotte Confectionery (dikenal sebagai Lotte Wellfood ), Lotte Chilsung, Kyungdong Navien, dll.[5] Pada saat yang sama, YoungLimWon juga tengah mengembangkan 'K-System Genuine' dan meluncurkannya di tahun 2009.[6] Merespon pergerakan pasar sekaligus melakukan penelitian dan pengembangan untuk project penilaian WBS (Perangkat Lunak Terbaik Dunia), YoungLimWon mulai membangun ERP berbasis Cloud yang kemudian diberi nama SystemEver dan diluncurkan pada tahun 2014 di Seoul, South Korea.
Setelah diluncurkan di Korea sebagai sebuah produk, pada 2016 YoungLimWon SoftLab resmi membuka perusahaan SystemEver pertama di Tokyo Jepang pada tahun 2016. Pada tahun 2018 mereka membuka kantor representative di Jakarta, empat tahun kemudian, tepatnya pada 2022 perusahaan tersebut mengubah nama mereknya menjadi System Ever Indonesia.
Produk
[sunting | sunting sumber]Pada tahun 2021, SistemEver Indonesia meluncurkan solusi yang menggabungkan sistem akuntansi dan perpajakan berbasis cloud.[7] Sistem ini menawarkan pengelolaan transaksi jurnal dan laporan keuangan, serta penyimpanan data cloud bernama AccounTax.[8] Di tahun yang sama SystemEver Indonesia meluncurkan produk baru bernama i5 (merujuk pada solusi pengelolaan distribusi) dan i7 (merujuk pada solusi pengelolaan manfaktur). Satu tahun kemudian perusahaan ini melakukan beberapa perubahan termasuk mendesign ulang konsep/proses bisnis dan merilis versi baru i5 dan i7 yang dikemudian dikenalkan dengan nama SystemEver Distribution dan SystemEver Manufacturing.[9]
Sebelumnya berganti nama, SystemEver menawarkan produk-produk untuk manajemen sumber daya antara berupa SystemEver Nonprofit yang perusahaan nirlaba, Ever Attendance untuk lingkungan bisnis tanpa tatap muka yang dipicu oleh pandemi COVID-19 serta Ever Payroll untuk menangani urusan upah karyawan.[10]
Model bisnis
[sunting | sunting sumber]SystemEver bermitra dengan Microsoft Azure untuk menyediakan data cloud.[11] Perusahaan ini juga bermitra dengan beberapa perusahaan konsultan (untuk AccountTax) lokal maupun multinational. Serta bermitra dengan perusahaan IT solution lokal serta multinasional untuk mendistribusikan solusi yang ditawarkan.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Perusahaan Khusus ERP, YoungLimWon Soft Lab". world.kbs.co.kr. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "SystemEver Indonesia | TOP 10 Software Sistem Cloud ERP di Asia". systemever.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ Firmansyah (2021-02-28). "Software Produk i1 SystemEver, Sistem Cloud ERP Jasa Konsultan Pajak dan Akuntansi Terbaik". Bang Firman's Blog. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "Fitur Inovatif AccounTax dari PT System Ever Indonesia Bantu Akuntan Pecahkan masalah". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "Development of solutions - YoungLimWon Soft Lab" (dalam bahasa Inggris). 2021-12-08. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ KOMPUTER, UNIVERSITAS SAINS & TEKNOLOGI. "YoungLimWon Softlab" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ Darandono (2022-10-13). "Bidik Akuntan, SystemEver Perkenalkan AccounTax Berbasis Cloud". SWA.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "Fitur Inovatif AccounTax dari PT System Ever Indonesia Bantu Akuntan Pecahkan masalah". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ admin (2022-01-25). "SystemEver Hadirkan Teknologi ERP Berbasis Komputasi Awan". Pusat Perencanaan dan Pengendalian Keuangan (P3K) | Universitas Medan Area (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "SystemEver ERP Dorong Pertumbuhan Bisnis Pelaku Industri di Masa Pandemi". kumparan. Diakses tanggal 2023-11-16.
- ^ "SystemEver". systemever.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-16.
'
'