Lompat ke isi

The KUBS

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

KUBURAN
LahirKUBURAN
11 September 2001
Bandung, Indonesia
Karier musik
GenreMusik Komedi, Musik Humor, Pertunjukan Lawak
Tahun aktif11 September 2001 - Sekarang
Label
  • KUBURAN BERSAUDARA MUSIC
  • Waybe Music Indonesia


KUBURAN BAND, dikenal juga sebagai The Kubs (singkatan dari Kuburan Bersaudara) adalah sebuah band beraliran Musik Komedi dari Bandung, Indonesia dibentuk pada 11 September 2001, bertepatan dengan insiden 911 dari segenap mahasiswa UNPAR dan terkenal berkat lagu-lagunya "Lupa Lupa/Tapi Ingat", "Fatamorgana/Pagi Semu" dari album BOOMING!!! Bee Are The Kill Young Pen Think Gun Thank.

Dengan motto: THE 2ND MOST GOTHIC BAND IN THE WORLD!, pada dasarnya band ini mampu memainkan jenis musik yang kompleks seperti musik keras, dangdut, pop, rock hingga musik bertema jenaka seperti hits mereka Lupa Lupa/Tapi Ingat.[1]

Yang paling menyolok dari penampilan band ini adalah tata busana mereka yang menyerupai band Kiss asal New York, Amerika Serikat. Namun Kuburan Band mengklaim bahwa penampilan mereka sebenarnya terinspirasi dari kelompok humor legendaris Ria Jenaka yang pernah disiarkan TVRI setiap hari Minggu.

Pada Oktober 2011, grup musik ini tampil pada acara 8/11 Show di Metro TV dengan penampilan dan nama baru: The KUBS. Penampilan mereka berubah, dari serba hitam, menjadi berwarna-warni. Perubahan nama ini mereka maksudkan untuk merayakan usia grup mereka yang ke-10. Dengan nama baru ini, mereka membuat album baru yang berjudul 24 Jam Nonstop Musik Hits dengan single andalannya, Bahasa Inggris, walaupun pada akhirnya grup musik ini kembali lagi menggunakan nama KUBURAN.

Anggota Band

[sunting | sunting sumber]

Anggota sekarang

[sunting | sunting sumber]
  • Resa Rizkyan – vokalis (2018 - sekarang)
  • Raka Auliantara – gitaris utama (2001 - sekarang)
  • Donny Akbar Raymuzada – gitaris ritme (2001 - sekarang)
  • Denny Rahmat Ramdani – bassis (2001 - sekarang)
  • Muhamad Riski Maulana – keyboardist (2001 - sekarang)
  • Surya Libertian – drummer (2017 - sekarang)

Mantan Anggota

[sunting | sunting sumber]
  • Priya Ariopanji – vokalis (2001 - 2016)
  • Isdintomadi – drummer (2001 - 2017)

Studio Album

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan dan nominasi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Penghargaan Kategori Karya Hasil
2022 Bandung Music Awards Penyanyi Rock Duo/Grup/Vocal Terpouler "KRNY" (bersama Rocket Rockers) Menang

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Kami Bukan Band Lawak, Kapanlagi.com, diakses 19 May 2009

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]