The Last Temptation of Christ (film)
The Last Temptation of Christ | |
---|---|
Sutradara | Martin Scorsese |
Produser | Barbara De Fina Harry Ulfland |
Skenario | Paul Schrader |
Berdasarkan | The Last Temptation of Christ oleh Nikos Kazantzakis |
Pemeran | Willem Dafoe Harvey Keitel Barbara Hershey Harry Dean Stanton David Bowie Andre Gregory |
Penata musik | Peter Gabriel |
Sinematografer | Michael Ballhaus |
Penyunting | Thelma Schoonmaker |
Perusahaan produksi | |
Distributor | Universal Pictures |
Tanggal rilis |
|
Durasi | 162 menit[1] |
Negara | Amerika Serikat Kanada |
Bahasa | Inggris |
Anggaran | $7 juta[2] |
Pendapatan kotor | $8,861,452[3] |
The Last Temptation of Christ ("Pencobaan Terakhir Kristus") adalah sebuah film drama epik Amerika-Kanada 1988 yang disutradarai oleh Martin Scorsese. Ditulis oleh Paul Schrader dengan penulisan ulang yang tidak disebutkan dari Scorsese dan Jay Cocks, film tersebut adalah sebuah adaptasi film dari sebuah novel dengan nama yang sama yang kontroversial karya Nikos Kazantzakis yang dibuat pada 1953. Film tersebut, yang dibintangi oleh Willem Dafoe, Harvey Keitel, Barbara Hershey, Andre Gregory, Harry Dean Stanton, dan David Bowie, mengambil gambar di Maroko.
Seperti novelnya, film tersebut menampilkan tentang kehidupan Yesus Kristus
Scorsese meraih nominasi Penghargaan Akademi untuk Sutradara Terbaik, dan penampilan Hershey sebagai Maria Magdalena membuatnya meraih nominasi Globe Emas untuk Aktris Pendukung Terbaik, sementara penampilan Keitel sebagai Yudas membuatnya meraih nominasi Penghargaan Raspberry Emas untuk Aktor Pendukung Terburuk.
Pemeran
[sunting | sunting sumber]- Willem Dafoe sebagai Yesus
- Harvey Keitel sebagai Yudas Iskariot
- Barbara Hershey sebagai Maria Magdalena
- Harry Dean Stanton sebagai Saulus/Paulus dari Tarsus
- David Bowie sebagai Pontius Pilatus
- Steve Shill sebagai Centurion
- Verna Bloom sebagai Maria, ibu Yesus
- Roberts Blossom sebagai Master Berumur
- Barry Miller sebagai Yerobeam
- Gary Basaraba sebagai Andreas
- Irvin Kershner sebagai Zebedeus
- Victor Argo sebagai Petrus
- Paul Herman sebagai Filipus
- John Lurie sebagai Yakobus
- Michael Been sebagai Yohanes
- Leo Burmester sebagai Nataniel
- Andre Gregory sebagai Yohanes Pembaptis
- Alan Rosenberg sebagai Tomas
- Nehemiah Persoff sebagai Rabbi
- Peter Berling sebagai Pengemis
- Leo Marks sebagai Pengisi Suara Setan
- Juliette Caton sebagai Malaikat Perempuan
- Martin Scorsese (tidak disebutkan) sebagai Yesaya
Produksi
[sunting | sunting sumber]Martin Scorsese mencari untuk pembuatan versi film kehidupan Yesus sejak masa kecil. Scorsese mengopsikan novel The Last Temptation pada akhir 1970an, dan ia meminta Paul Schrader untuk mengadaptasikannya.
Musik
[sunting | sunting sumber]Soundtrack musikal dari film tersebut, yang dikomposisikan oleh Peter Gabriel, meraih nemonasi Penghargaan Globe Emas untuk Skor Asli Terbaik - Gambar Bergerak pada 1988 dan dirilis dalam bentuk CD dengan judul Passion: Music for The Last Temptation of Christ, yang memenangkan Grammy pada 1990 untuk Album zaman Baru Terbaik. Skor dari film tersebu itu sendiri membantu mempopulerkan musik dunia. Gabriel kemudian mengkompilasikan sebuah album yang disebut Passion - Sources, termasuk material tambahan karya berbagai musisi yang menginspirasikannya dalam mengkomposisikan soundtrack tersebut, atau yang ia sampelkan untuk soundtrack tersebut.
Perilisan
[sunting | sunting sumber]Film tersebut dibuka pada 12 Agustus 1988.[4] Film tersebut kemudian ditayangkan sebagai bagian dari Festival Film Internasional Venesia pada 7 September 1988.[5] Sebagai respon dari penampilan film tersebut sebagai bagian dari jalannya festival film tersebut, sutradara Franco Zeffirelli menghapus filmmya Young Toscanini dari program tersebut.[6]
Serangan di bioskop Saint Michel, Paris
[sunting | sunting sumber]Pada 22 Oktober 1988, sekelompok fundamentalis Kristen Prancis meledakkan bom-bom Molotov di bioskop Saint Michel Paris ketika bioskop tersebut menayangkan film tersebut. Serangan ini melukai tiga belas orang, empat diantaranya mengalami luka bakar.[7][8]
Sambutan
[sunting | sunting sumber]Box office
[sunting | sunting sumber]The Last Temptation of Christ ditayangkan di 123 bioskop pada 12 Agustus 1988 dan mendapatkan keuntungan sebesar $401,211 pada minggu pembukannya. Pada akhir penayangannya, film tersebut mendapatkan keuntungan sebesar $8,373,585 secara domestik dan $487,867 di Meksiko dengan total di seluruh dunia sebesar $8,861,452.[3]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "THE LAST TEMPTATION OF CHRIST (18)". Badan Klasifikasi Film Britania. 2 September 1988. Diakses tanggal 23 Oktober 2014.
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaTwenty-Five
- ^ a b "The Last Temptation of Christ (1988)". Box Office Mojo. Internet Movie Database. Diakses tanggal 21 Oktober 2014.
- ^ Kelly, M. (1991). Martin Scorsese: A Journey. New York, Thunder's Mouth Press.
- ^ "Venice Festival Screens Scorsese's 'Last Temptation'". Los Angeles Times. 9 September 1988. Diakses tanggal 9 Desember 2012.
- ^ "Zeffirelli Protests 'Temptation of Christ'". The New York Times. 3 Agustus 1988. Diakses tanggal 9 Desember 2012.
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamamarkham
- ^ Steven Greenhouse (1988-10-25). "Police Suspect Arson In Fire at Paris Theater". New York Times.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- The Last Temptation of Christ di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- (Inggris) The Last Temptation of Christ di Box Office Mojo
- The Last Temptation of Christ di Rotten Tomatoes (dalam bahasa Inggris)
- (Inggris) The Last Temptation of Christ di Metacritic