Lompat ke isi

Tiantongyuan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Stasiun Tiantongyuan Selatan untuk Jalur 5, Beijing Subway, tampak di sebelah kiri.

Tiantongyuan (Hanzi: 天通苑; Pinyin: tiān tōng yuàn) adalah kawasan pinggiran kota Beijing utara, bagian dari distrik Changping. Pada April 2008, penduduknya sekitar 400.000 jiwa[1] dan pada 2019, populasinya melonjak menjadi 700.000 jiwa atau sekitar 3% dari total populasi Beijing.[2] Jalur 5, Beijing Subway, bus BRT3 dan bus umum Beijing lainnya melintasi kawasan ini. Dua simpangan transportasi bus berada di stasiun Beijing Subway Tiantongyuan Utara. Rencana ekspansi Beijing Subway di masa depan memastikan akan dibangun dua stasiun baru di Tiantongyuan. Kota-kota besar di Tiongkok biasanya memiliki komunitas perumahan yang disebut "xiaoqu" dan Tiantongyuan memiliki xiaoqu terbesar di Tiongkok.

Tiantongyuan Barat, sektor 3.
Mal BHG di Tiantongyuan.

Referensi

[sunting | sunting sumber]