Lompat ke isi

Ujung Tanjung, Benai, Kuantan Singingi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Ujung Tanjung
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KabupatenKuantan Singingi
KecamatanBenai
Kode pos
29566
Kode Kemendagri14.09.06.2011 Edit nilai pada Wikidata
Luas±6,59 km2
Jumlah penduduk557 jiwa
Kepadatan84 jiwa/km2
Peta
PetaKoordinat: 0°28′58.800″S 101°39′3.600″E / 0.48300000°S 101.65100000°E / -0.48300000; 101.65100000


Ujung Tanjung merupakan salah satu desa di Kecamatan Benai, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, Indonesia. Desa Ujung Tanjung merupakan Desa hasil Pemekaran dari sebuah Kenegerian yang bernama Kenegerian Ujung Tanjung, yang berkedudukan di Desa Pulau Kalimating sekarang. Pada tahun 1977 Kenegerian Ujung Tanjung dimekarkan menjadi 5 Desa yang terdiri dari Desa Pulau Kalimating, Desa Pulau Tongah, Desa Ujung Tanjung, Desa Banjar Lopak dan Desa gunung Kesiangan, dikarenakan memiliki wilayah yang cukup luas serta keinginan sebagian besar warga untuk memisahkan diri maka dilaksanakan pemekaran. Induk dari desa Ujung Tanjung adalah Kenegerian Siberakun.

Paska Pemekaran dan Pemisahan diri dari Kenegerian Ujung Tanjung, yang sekarang menjadi Desa Ujung Tanjung dipimpin oleh Kepala Desa yang pertama Sahari M. Diah pada tahun 1977 sampai dengan 1991.