Lompat ke isi

Universitas Negeri Belarus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Universitas Negeri Belarus
Беларускі дзяржаўны ўніверсітэт


 
Peta
 
Peta
Peta
Informasi
Moto«Университет – твой шаг в будущее!»
(bahasa Rusia)
Moto dalam bahasa Indonesia
"Universitas adalah jalanmu menuju masa depan!"
JenisUniversitas negeri
Didirikan31 Oktober 1921 (1921-10-31)
RektorAndrey Dzmitriyevich Karol
Lokasi
Warna         [1]
Situs webwww.bsu.by/en/
Facebook: bsuby X: BSU_official Instagram: official.bsu Telegram: official_bsu LinkedIn: belarusian-state-university Youtube: UCivjXL3y5BT9t4YiToDTB9w Modifica els identificadors a Wikidata

Universitas Negeri Belarus (bahasa Belarus: Белару́скі дзяржа́ўны ўніверсітэ́т, translit. Biełarúski dziaržáwny wniversitét; bahasa Rusia: Белору́сский госуда́рственный университе́т, juga dikenal melalui singkatan bahasa Inggris BSU, untuk Belarusian State University) adalah sebuah universitas negeri yang berbasis di Minsk, Belarus. Universitas ini didirikan pada 30 Oktober 1921.[2]

Dalam hal kualitas secara umum, BSU merupakan universitas terbaik di Belarus yang menempati peringkat 387 secara global berdasarkan pemeringkatan Universitas Dunia QS pada tahun 2023.[3] BSU telah memiliki jangkauan internasional sejak era Uni Soviet, dibuktikan dengan lebih dari 4.000 mahasiswa asing yang belajar di universitas tersebut hingga akhir dekade 1990-an. BSU juga merupakan anggota penuh Asosiasi Universitas Eropa.

Kampus BSU terdiri dari sejumlah bangunan di Kota Minsk. Kampus utamanya sendiri terletak di pusat kota, sedangkan keduanya terletak di bagian barat daya kota. Setiap gedung belajar BSU dilengkapi dengan ruang kelas, ruang seminar, dan ruang baca.

BSU adalah gabungan dari fasilitas akademik, penelitian, produksi, sosial budaya, administratif, dan unit lainnya. Terdapat 16 fakultas dalam struktur BSU, ditambah 4 institut pendidikan yang memberikan pelatihan pada jenjang sarjana dan pascasarjana. Terdapat sejumlah institut yang memberikan pelatihan kepada golongan pemuda dan dewasa.[4][5]

Fakultas-fakultas yang terdapat di BSU adalah sebagai berikut.

  1. Fakultas Biologi
  2. Fakultas Militer
  3. Fakultas Sejarah
  4. Fakultas Mekanika dan Matematika
  5. Fakultas Geografi dan Geoinformatika
  6. Fakultas Jurnalisme
  7. Fakultas Hubungan Internasional
  8. Fakultas Matematika Terapan dan Ilmu Komputer
  9. Fakultas Radiofisika dan Teknologi Komputer
  10. Fakultas Komunikasi Sosial dan Budaya
  11. Fakultas Filsafat dan Ilmu Sosial
  12. Fakultas Fisika
  13. Fakultas Filologi
  14. Fakultas Kimia
  15. Fakultas Ekonomi
  16. Fakultas Hukum

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "БГУ. Символика БГУ". www.bsu.by. 
  2. ^ "History of BSU". bsu.by (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-04-07. 
  3. ^ "QS World University Rankings 2024". Top Universities (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-04-07. 
  4. ^ "Research Institute for Physical Chemical Problems of the Belarusian State University". web.archive.org. 2014-07-17. Diakses tanggal 2024-04-08. 
  5. ^ "Organisations: Belarusian State University: Belarusian State University, Minsk, Belarus". www.mathnet.ru. Diakses tanggal 2024-04-08. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]