Universitas Teknologi Kim Chaek
Universitas Teknologi Kim Chaek 김책공업종합대학 | |
---|---|
Informasi | |
Nama sebelumnya | Sekolah Teknologi Pyongyang (平壤工業大學) |
Didirikan | 1951 |
Staf administrasi | 2.000 |
Jumlah mahasiswa | 10.000 |
Lokasi | , |
Universitas Teknologi Kim Chaek | |
Josŏn-gŭl | |
---|---|
Hanja | |
Alih Aksara | Kimchaek Gongeop Jonghap Daehak |
McCune–Reischauer | Kimch'aek Kongŏp Chonghap Taehak |
Universitas Teknologi Kim Chaek adalah sebuah universitas di Korea Utara, terletak di pinggir Sungai Taedong di kota Pyongyang. Universitas ini dinamai sama dengan Jenderal Kim Chaek.
Universitas ini berspesialisasi mempelajari reaktor nuklir, elektronika nuklir, bahan bakar nuklir, dan teknik nuklir. Program-program studi itu dikhususkan untuk periset dan staf teknis. Lulusan universitas ini konon dikirimkan ke Pusat Riset Nuklir Yŏngbyŏn atau ke fasilitas nuklir di Packch'ŏn-kun.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Universitas Teknologi Kim Chaek pada awalnya merupakan bagian dari Universitas Kim Il-sung, sebelum dinamakan sebagai Sekolah Teknologi Pyongyang (bahasa Korea: 平壤工業大學) pada tahun 1948. Pada tahun 1951, saat Perang Korea, sekolah ini berganti nama menjadi Kolese Teknologi Kim Chaek (bahasa Korea: 金策工業大學). Kim Ch'aek adalah seorang jenderal yang wafat saat perang.
Pada tahun 1988, status kolese ini ditingkatkan menjadi universitas (bahasa Korea: 綜合大學). Sebuah proyek pembangunan besar-besaran pada tahun 1981–1993 mendobelkan ukuran universitas ini hingga besarnya yang sekarang, 400.000 meter persegi.[1]
Akademika
[sunting | sunting sumber]Universitas ini memiliki 18 departemen dan 80 program studi, dengan 10.000 orang mahasiswa dan 2.000 orang staf fakultas. Selain itu, ada pula 10 institut penelitian dan 1 sekolah pascasarjana. Ada 54 laboratorium dan sebuah perpustakaan dengan 600.000 judul buku. Total luas kampus universitas ini adalah 400.000 meter persegi.
Universitas ini dimonitor oleh Departemen Sains dan Pendidikan di bawah Komite Sentral Partai Pekerja Korea. Departemen Pendidikan Tinggi di dalam Kementerian Pendidikan mengurusi hal-hal administratif. Setiap kantor pendidikan di komite rakyat setiap kota atau provinsi (bahasa Korea: 市·都 人民委員會敎育局) berkontribusi terhadap perkembangan kebijakan pendidikan. Kantor pendidikan ini memberikan masukan kepada universitas.[2]
Lulusan universitas ini konon dikirimkan ke Pusat Riset Nuklir Yŏngbyŏn atau ke fasilitas nuklir di Packch'ŏn-kun. Selain itu, lulusan dari universitas ini juga dilaporkan bekerja di Sentra Informasi Pyongyang.[3]
Pada 6 Januari 2007, Ri Won Chil adalah wakil rektor universitas ini.[4]
Pada tahun 2012, beberapa mahasiswa bekerja sama dengan Nosotek dan Koryo Tours untuk menciptakan Pyongyang Racer, sebuah gim video balap mobil yang mempromosikan turisme di Korea Utara.[5]
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Bacaan lebih lanjut
[sunting | sunting sumber]- Kim Jong-il (19 September 2001). Kim Chaek University of Technology is a Powerful Base of our Country for Training People Talented in Science and Technology (PDF). Pyongyang: Foreign Languages Publishing House. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2016-09-25. Diakses tanggal 2018-05-14.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ http://www.nti.org/learn/facilities/757/
- ^ "North Korean college coders beat Stanford University in a 2016 competition. Here's why that matters" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-05-14.
- ^ "[North Korea] Pyongyang Information Center (PIC)". Korea IT Times (dalam bahasa Korea). 2018-05-03. Diakses tanggal 2018-05-14.
- ^ Ri, Won Chil (6 January 2007). "With More Scientific achievements". The Pyongyang Times. hlm. 4.
- ^ "ABOUT KORYO TOURS PYONGYANG RACER". Koryo Tours. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-23. Diakses tanggal February 3, 2014.