Lompat ke isi

Valiant Budi Yogi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Valiant Budi Yogi
LahirBandung, Indonesia Indonesia
PekerjaanPenulis

Valiant Budi Yogi atau Vabyo adalah penulis novel Indonesia. Karya-karya novel nya yang berjudul Joker, Ada Lelucon di Setiap Duka GagasMedia (2007) dan Bintang Bunting[1] (2008) dirilis ulang pada 2012; mengukuhkannya sebagai salah satu penulis terlaris di Indonesia, menyusul buku nonfiksi pertamanya yang menjadi best seller nasional: Kedai 1001 Mimpi

Valiant Budi pernah bekerja sebagai Creative Director,[2] Penyiar Radio, Editor, dan Barista di Saudi Arabia. Pengalamannya sebagai TKI ini ia tulis dalam buku Kedai 1001 Mimpi.

Valiant Budi juga ikut bergabung dalam buku kompilasi surat cinta; Kepada Cinta; True Love Keeps No Secret. Sebuah buku nonfiksi The Journeys; Kisah Perjalanan Para Pencerita, Perkara Mengirim Senja.

Pada pertengahan 2011, Valiant Budi memulai karier sebagai pencipta lagu. Bukunya yang berjudul Tukar Takdir diangkat ke layar lebar oleh rumah produksi Starvision, bekerja sama dengan Cinesurya dan Legacy Pictures, disutradarai oleh Mouly Surya.[3]

Pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Mengawali kariernya di media sebagai penyiar radio di Hard Rock FM Bandung (2001), FeMale Radio Bandung (2004), OZ Radio Network Bandung-Jakarta (2007),[4] pernah bergabung bersama GagasMedia sebagai editor (2008-2009),[5] saat ini bergabung rumah produksi Amuse Network Paris sebagai penulis lagu untuk serial animasi One Zeez dan penulis naskah Wizz.

  • Joker, Ada Lelucon di Setiap Duka (2007)
  • Bintang Bunting (2008)
  • Kepada Cinta, True Love Keeps No Secret (kompilasi surat cinta) (2009)
  • Parfum Impian di buku The Journeys; Kisah Perjalanan Para Pencerita (2011)
  • Kedai 1001 Mimpi; Kisah Nyata Seorang Penulis yang Menjadi TKI (2011)
  • Gadis Kembang di buku Perkara Mengirim Senja (kompilasi cerita pendek: Sebuah Persembahan untuk Seno Gumira Ajidarma) (2012)
  • Ramalan di Desa Emas di buku Kala Kali (2012)
  • Kamis: Puk Puk di buku Menuju(h) (2012)
  • Sahabat Gelap di buku Memoritmo (2012)
  • Valiant ke Vatikan di buku The Journeys 3 (2013)
  • Kedai 1002 Mimpi (2014)
  • Nenek Misterius di Edinburgh di buku The Naked Traveler Anthology (2015)
  • Forgotten Colors (2017)
  • Tukar Takdir (2019)
  • Marah-marah Melulu (2024)
  • Selalu Bersama; Album SM*SH (2011)
  • Akhiri Saja, Album SM*SH (2011)
  • Ahh, Album SM*SH (2011) - Theme Song Cinta Cenat Cenut 2 (Trans TV)
  • Mencurangi Cinta (performed by Sm*sh, 2012)
  • You Are (performed by Sm*sh, 2012)
  • Refresh & Renew (performed by Sm*sh, 2012)
  • She's My Girl-the Indonesian version (performed by S4 featuring Hyuna, 2012)
  • Mungkin (performed by S4, 2013)
  • Independent Girl (performed by S.O.S, 2013)
  • Drop It Low (performed by S.O.S, 2013)
  • Bawah Laut, album We Love Disney (performed by Bisma Karisma, 2015)
  • Lelaki Lain Di Hati (performed by Jonatan Cerrada 2018)
  • Halloween Land (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2018)
  • Dias De Los Muertos (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2018)
  • Pizza Song (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2018)
  • Christmas Song (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2018)
  • Race Land (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • Chinese New Year's Eve Land (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • Super Bowl Land (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • Gift Song (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • Valentine's Day (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • School Song (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)
  • Cowboy Song (performed by One Zeez - Amuse Network Paris 2019)

Penghargaan

[sunting | sunting sumber]

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. Tempo Interaktif.com - Khatulistiwa Jaring Penulis Muda Diarsipkan 2008-02-03 di Wayback Machine. diakses Januari 2008.
  2. Review Joker - Suplemen Belia - Harian Umum Pikiran Rakyat[pranala nonaktif permanen] diakses Januari 2008.
  3. GagasMedia diakses Januari 2008.
  4. Majalah HAI tahun XXXI / 18
  5. Sepuluh Besar Penulis Khatulistiwa Literary Award 2009 Diarsipkan 2011-07-13 di Wayback Machine. diakses Oktober 2009.
  6. Berita Indonesia Kreatif diakses Februari 20111

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]