Wikipedia:Arsip halaman utama/2020/09/28
Artikel pilihan
Banteng adalah spesies hewan yang sekerabat dengan sapi dan ditemukan di berbagai wilayah Asia Tenggara. Banteng jantan dan betina memiliki perbedaan yang mencolok (dimorfisme seksual): pejantan biasanya berkulit coklat gelap atau hitam, berbadan besar dan kekar, sedangkan banteng betina lebih langsing dan memiliki kulit cokelat muda. Banteng memiliki bercak besar berwarna putih di bagian bokong. Baik pejantan maupun betina memiliki tanduk, umumnya dengan panjang 60 hingga 75 cm. Ilmuwan umumnya membaginya menjadi tiga subspesies: banteng jawa, banteng indocina, dan banteng kalimantan. Banteng liar biasanya lebih besar dibandingkan banteng yang telah didomestikasi oleh manusia. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga COVID-19 Indonesia 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Angkatan bersenjata Azerbaijan dan Armenia bentrok di Nagorno-Karabakh, mendorong diberlakukannya darurat militer di kedua negara dan mobilisasi di Armenia.
- Bah Ndaw menjabat sebagai presiden sementara Mali usai sebuah kudeta pada sebulan sebelumnya.
- Siklon Ianos (gambar citra satelit) menerjang Yunani, menewaskan empat orang dan membanjiri banyak kota.
- Pada Primetime Emmy Awards, Schitt's Creek memenangkan tujuh kategori komedi dan Succession memenangkan empat kategori drama.
Tahukah Anda
- "... bahwa polusi dapat menyebabkan sumber air permukaan tidak berguna lagi?"
- "... bahwa Shanghai Tower merupakan bangunan tertinggi di Tiongkok dan tertinggi kedua di dunia setelah Burj Khalifa di Dubai?"
- "... bahwa buku Hisnul Muslim yang disusun oleh Sa'id bin 'Ali bin Wahf Al-Qahthani berisikan kumpulan doa, zikir, dan wirid sehari-hari?"
- "... bahwa pertanian urban umumnya dilakukan untuk meningkatkan pendapatan atau aktivitas memproduksi bahan pangan untuk dikonsumsi keluarga, dan di beberapa tempat dilakukan untuk tujuan rekreasi dan relaksasi?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (September 2020).
- Tantangan kolaborasi
- Taurat lisan (en)
- Daftar stasiun Shanghai Metro (en)
- Pelega tenggorokan (en)
- Proses Breit–Wheeler (en)
- Daftar stasiun Wuhan Metro (en)
- Kampanye anti-keagamaan USSR (1921–1928) (en)
- Model persamaan simultan (en)
- Prospero Caterini (en)
- Sengketa zona maritim Siprus–Turki (en)
- Penyitaan harta benda Gereja Ortodoks Rusia 1922 (en)
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
28 September: Meskel di Ethiopia dan Eritrea (2020); Hari Kenegaraan di Republik Ceko; Hari Guru di Taiwan
- 1889 - Konferensi Umum mengenai Berat dan Ukuran yang pertama mendefinisikan panjang satu meter sebagai jarak antara dua garis pada sebuah batang standar aloi platina dengan sepuluh persen iridium yang diukur pada titik lebur es.
- 1928 - Alexander Fleming secara tidak sengaja menemukan penisilin ketika melihat kapang pembunuh bakteri tumbuh di laboratoriumnya.
- 1945 - Djawatan Kereta Api Republik Indonesia didirikan setelah pengambilalihan kekuasaan perkeretaapian di Indonesia dari pihak militer Jepang.
- 1966 - Indonesia diterima kembali di PBB, setelah keluar dari organisasi ini akibat konfrontasi dengan Malaysia.
- 1999 - Tragedi Lampung: dua orang mahasiswa Universitas Lampung tewas tertembak saat demonstrasi menolak RUU Penanggulangan Keadaan Bahaya di Kota Bandar Lampung, Lampung, Indonesia.
Tanggal lain: 27 September – 28 September – 29 September
Gambar pilihan
(ukuran asli: 5.661 x 3.773 piksel, 10,25 MB)
Oleh: Markus Trienke
Lisensi: CC BY-SA 2.0