Wikipedia:Arsip halaman utama/2023/11/21
Artikel pilihan
Timbal adalah unsur kimia dengan lambang Pb dan nomor atom 82. Unsur ini merupakan logam berat dengan massa jenis yang lebih tinggi daripada banyak bahan yang ditemui sehari-hari. Sifat-sifat timbal yang berguna di antaranya adalah kepadatan tinggi, titik leleh rendah, kemudahan ditempa, dan tahan korosi. Selain itu, logam ini relatif murah dan banyak ditemukan sumbernya, sehingga sering digunakan manusia, termasuk untuk bangunan, pipa air, baterai, peluru, pemberat, solder, cat, zat aditif bahan bakar, dan tameng radiasi. Namun, sejak abad ke-19, sifat racun timbal mulai ditemukan dan penggunaannya mulai dikurangi. Timbal dapat masuk tubuh manusia melalui makanan, minuman, serta udara atau debu yang tercemar. Unsur ini merusak sistem saraf dan mengganggu fungsi enzim dalam tubuh. Timbal sangat berbahaya terutama untuk anak-anak karena dapat mengganggu pertumbuhan otak. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Javier Milei (gambar) terpilih menjadi Presiden Argentina.
- Nikaragua resmi keluar dari Organisasi Negara-Negara Amerika.
- Gempa bumi berkekuatan 6,7 Mw yang mengguncang Mindanao, Filipina, menewaskan sembilan orang dan melukai 776 orang.
- Joseph Boakai terpilih menjadi Presiden Liberia.
- Kecelakaan bus di Doda, Jammu dan Kashmir, India, menewaskan 39 orang dan melukai 17 orang.
Tahukah Anda
- "... bahwa mesin perontok telah menyatu dengan mesin pemanen membentuk pemanen kombinasi sejak tahun 1910?"
- "... bahwa Hong Xiuquan melancarkan Pemberontakan Taiping karena ingin mendirikan 'Kerajaan Surgawi'? Pemberontakan tersebut menewaskan kurang lebih 20 juta orang, sehingga menjadikannya salah satu konflik paling mematikan dalam sejarah."
- "... bahwa inflasi adalah pengembangan eksponensial alam semesta muda dengan faktor 1078 untuk volume, yang didorong oleh kepadatan energi vakum bertekanan negatif?"
- "... bahwa perlombaan senjata evolusioner adalah persaingan evolusioner antara sekumpulan gen yang saling mengembangkan adaptasi terhadap satu sama lain? Misalnya, cheetah berevolusi untuk menjadi lebih baik dalam memburu dan menangkap gazel, sementara gazel mengembangkan mekanisme untuk menghindar."
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada November 2023.
- Tantangan kolaborasi
- Teori konspirasi pembunuhan Kennedy CIA (en)
- Civil Air Patrol (en)
- Office of Chief Medical Examiner of the City of New York (en)
- Pembunuhan John F. Kennedy dalam budaya populer (en)
- Prinsip-prinsip Nürnberg (en)
- Rekaman Dictabelt pembunuhan John F. Kennedy (en)
- Sonderaktion 1005 (en)
- Earl Rose (koroner) (en)
- Mark Lane (pengarang) (en)
- Kegiatan CIA di Amerika Serikat (en)
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
21 November: Hari Angkatan Bersenjata di Bangladesh
- 1877 - Thomas Edison mengumumkan penemuan fonograf, mesin perekam suara.
- 1905 – Naskah Albert Einstein yang mengungkapkan adanya hubungan antara energi dengan massa dipublikasi.
- 1974 – Bahan peledak yang ditempatkan di dua pub besar di Birmingham, Inggris, meledak dan menewaskan 21 orang serta melukai 182 lainnya. Enam pelaku peledakan yang dikenal sebagai Birmingham Six ditangkap.
Tanggal lain: 20 November – 21 November – 22 November
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.938 × 2.625 piksel, 3,36 MB)
Arsip Gambar Pilihan
« Mikrokristal asam askorbat dalam cahaya terpolarisasi di bawah polaroid yang bersilangan.
Oleh: Jubair1985
Lisensi: CC BY-SA 4.0