Wikipedia:Arsip halaman utama/2024/04/15
Artikel pilihan
Pemberontakan Morotai adalah sebuah insiden bulan April 1945 yang melibatkan anggota Australian First Tactical Air Force yang berpangkalan di Pulau Morotai, Hindia Belanda. Delapan pilot senior, termasuk penerbang ulung Australia, Kapten Grup Clive Caldwell, menyatakan pengunduran diri mereka untuk memprotes suatu hal yang mereka anggap sebagai penurunan pangkat terhadap skadron tempur Royal Australian Air Force (RAAF) yang dipindahtugaskan ke misi-misi serangan darat tak penting dari segi strategi melawan pasukan Jepang yang sudah dilewati oleh kampanye "lompat pulau" Sekutu. Penyelidikan pemerintah menyatakan bahwa para "pemberontak", dan tiga perwira berpangkat tinggi di First Tactical Air Force Headquarters, termasuk sang komandan, Komodor Udara Harry Cobby, penerbang ulung Australian Flying Corps semasa Perang Dunia I, dipecat dari jabatannya. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Longsor di Tana Toraja, Sulawesi Selatan menewaskan 14 orang dan 2 luka-luka.
- Iran melancarkan serangan ke Israel menyusul serangan udara Israel ke konsulat Iran di Damaskus.
- Simon Harris terpilih menjadi Taoiseach Irlandia menggantikan Leo Varadkar yang mengundurkan diri.
- Fisikawan peraih Penghargaan Nobel Peter W. Higgs (gambar) meninggal dunia pada usia 94 tahun.
- Kecelakaan di Jalan Tol Jakarta–Cikampek menewaskan 12 penumpang dan melukai tiga penumpang.
Tahukah Anda
- "... bahwa pada tahun 1975, diperkirakan hanya 25–30% penduduk Timor Leste yang dibaptis sebagai seorang Katolik? Namun, setelah Timor Leste diduduki oleh Indonesia, agama Katolik berkembang pesat di wilayah tersebut, dan pada dasawarsa 1990-an, persentase rakyat Timor Leste yang dibaptis sebagai seorang Katolik telah mencapai lebih dari 90%."
- "... bahwa menurut pandangan negara integralistik yang dikemukakan oleh Soepomo (gambar), rakyat tidak memerlukan perlindungan hak asasi manusia dari potensi pelanggaran oleh negara, karena negara dianggap sama dengan rakyat, sehingga kepentingan mereka pun juga dianggap sama?"
- "... bahwa zona afotik adalah lapisan kedalaman air yang sangat sedikit atau sama sekali tidak tertembus sinar matahari? Zona afotik dideskripsikan sebagai kedalaman air yang terletak di kedalaman yang tertembus sinar matahari dengan intensitas cahaya kurang dari 1 persen!"
- "... bahwa penyakit kuda Afrika disebarkan oleh vektor berupa serangga, dan memiliki tingkat kematian yang hampir mencapai 90% untuk kuda?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada April 2024.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
15 April: Ulang Tahun Pemimpin Agung di Korea Utara; Jumat Agung (Kristen Barat, 2022)
- 1923 - Insulin pertama kali digunakan secara umum mengobati penyakit diabetes.
- 1989 - Demonstrasi Tiananmen dimulai di Republik Rakyat Tiongkok setelah kematian Hu Yaobang, Sekretaris Jenderal Partai Komunis.
- 2002 - Pesawat terbang Air China Boeing 767-200, nomor penerbangan CA129, jatuh di Pusan, Korea Selatan menewaskan 128 orang.
Gambar pilihan
Arsip Gambar Pilihan
« Opor Ayam, Gulai, Ketupat, Kentang Potong Bumbu, dan Bawang Goreng disajikan saat Idul Fitri di Indonesia.
Oleh: Georesearch Volcanedo BLN
Lisensi: CC BY-SA 4.0