Wikipedia:Artikel Pilihan/32 2014
Turk merupakan mesin catur palsu yang dibuat pada akhir abad ke-18. Dari tahun 1770 hingga kemusnahannya dalam kebakaran pada tahun 1854, mesin ini dipamerkan sebagai suatu automaton asli oleh beberapa pemiliknya yang berbeda, sampai akhirnya dibeberkan sebagai automaton palsu pada awal 1820-an. Turk dibuat dan ditampilkan perdana pada tahun 1770 oleh Wolfgang von Kempelen (1734–1804) demi mengesankan Ratu Maria Theresa dari Austria. Mesin tersebut tampak mampu bermain dengan cakap saat melawan manusia, dan juga mampu melakukan perjalanan kuda, yaitu suatu teka-teki catur yang mensyaratkan pemain agar mengerakkan kuda untuk menyentuh seluruh petak papan catur, tetapi tiap petak hanya boleh disentuh sekali. Turk sebenarnya adalah mesin sulap yang memungkinkan seorang master catur bersembunyi di dalamnya untuk mengendalikannya. Dengan pengendali yang mahir, Turk telah memenangkan banyak pertandingan catur yang diselenggarakan pada saat pameran keliling Eropa dan Amerika selama hampir 84 tahun, serta pernah bermain dan mengalahkan para tokoh besar seperti Napoleon Bonaparte dan Benjamin Franklin. Pengendali [Turk] saat pertunjukan yang dilakukan oleh Kempelen masih belum diketahui. Ketika mesin tersebut dibeli pada tahun 1804 dan dipamerkan oleh Johann Nepomuk Mälzel, master catur yang mengendalikannya secara rahasia antara lain adalah Johann Baptist Allgaier, Boncourt, Aaron Alexandre, William Lewis, Jacques François Mouret, dan William Schlumberger. (Selengkapnya...)