Lompat ke isi

Wikipedia:Evaluasi penghapusan/SOON Entertainment/Arsip 1

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pengusul: Alvinbp (b • k • l)
Status:    Selesai
Selamat siang. Saya sempat membuat artikel berjudul "SOON Entertainment", tapi dihapus oleh Wikipedia. Saya tidak tahu kalau saat itu saya seharusnya menulis artikel dengan bahasa Indonesia. Melalui pesan ini, saya ingin mengajukan banding untuk membatalkan penghapusan dan memberikan saya kesempatan untuk menulis ulang artikel tersebut dalam bahasa indonesia. Terima kasih.

Alvinbp (bicara) 13 Desember 2022 05.56 (UTC)[balas]

Halo, mohon izin memberi saran, silakan selesaikan 1 artikel terlebih dahulu sehingga memenuhi kriteria kelayakan artikel dan kelayakan tokoh, sebelum membuat artikel yang lain. Agar dapat dipahami juga bahwa setiap artikel yang dibuat, harus dihubungkan dengan Wikidata, agar dapat di kaitkan dengan bahasa lain. Silakan pelajari mengenai Wikidata di halaman ini. Karena Anda sebagai perwakilan (representative) subyek artikel, mohon agar dapat diperhatikan sudut pandang netral dan menghindari konflik kepentingan. Salam. Henri ngopi lur? 13 Desember 2022 07.01 (UTC)[balas]
Halo! Saya telah menulis satu artikel mengenai TikToker asal Korea Selatan yang masuk dalam daftar TikToker dengan pengikut terbanyak di dunia, Wonjeong. Apakah mungkin ada saran dari teman-teman tentang hal yang mungkin perlu diperbaiki dari artikel tersebut. Saya berharap dapat mengaitkan artikel tersebut dengan artikel SOON Entertainment Korea di Wikipedia. Saya telah mengajukan "Permintaan pencabutan dan pengurangan level perlindungan" untuk artikel SOON Entertainment dan status masih diproses. Terima kasih atas saran dan pengetahuannya, saya dapat belajar banyak dari teman-teman di sini! Alvinbp (bicara) 14 Desember 2022 01.27 (UTC)[balas]
@Alvinbp: anda belum menulis karier sang artis dan kehidupan pribadinya Si Badak Piye kabare? Welcome (kontribusi) 14 Desember 2022 02.05 (UTC)[balas]

Isinya seperti ini yah?

SOON Entertainment (hangeul: 순이엔티) adalah perusahaan multi-channel network (MCN) asal Korea Selatan yang didirikan oleh Park Changwoo pada tahun 2016. Merupakan salah satu perusahaan resmi MCN TikTok dan media lab yang bergerak di bidang periklanan video pendek, manajemen influencer, manajemen acara dan pertunjukan, siaran langsung, produksi video dan musik. Selebriti di bawah naungan SOON Entertainment yaitu Aiki, Tiger JK, E-Hyuk, dan Hwang Youngjin. Serta manajemen influencer TikTok dengan pengikut lebih dari 10 juta antara lain Wonjeong, Sia Jiwoo, Changha, Noah, Cindy, Shinsama, Jiwon Family, and Elina Karimova.

kalau isinya seperti ini, saya akan membalik halaman yg telah dihapus ini cc @Alvinbp:
Ustad abu gosok (bicara) 16 Desember 2022 04.08 (UTC)[balas]

Halo, selamat pagi.
Iya benar. Artikel halaman yang akan saya buat seperti itu dalam bahasa indonesia.
Terima kasih! Alvinbp (bicara) 16 Desember 2022 04.16 (UTC)[balas]
@Alvinbp@Ustad abu gosok Tidak ada bukti pendukung bahwa subjek dinyatakan layak. Referensi yang ada hanya dari 1 sumber (The Korea Herald), sedangkan 1-nya lagi dari situs wikiwiki. Bahkan dalam Wikipedia bahasa Korea sendiri pun tidak ada , jika memang subjek dinyatakan layak maka seharusnya ada artikelnya di dalam Wikipedia bahasa aslinya.
Artikel dihapus karena sudah jatuh tempo perbaikan. Silakan buat usulan baru. - Colek saya: Arya 88 (kirim pesan di sini) 30 Desember 2022 01.53 (UTC)[balas]