Lompat ke isi

Wikipedia:Warung Kopi (Bahasa)/Arsip/2022/10

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Coba tebak, apa padanan istilah imprint dari bahasa Inggris? Haha. Pengetik-AM (bicara) 4 Oktober 2022 16.42 (UTC)[balas]

Jawabannya apa? Saya beberapa kali menerjemahkan artikel dari bahasa Inggris, dan untuk 'imprint' (dalam konteks percetakan / publishing) saya terpaksa biarkan, karena belum kepikiran terjemahan yg pas. Ardfeb (bicara) 21 November 2022 12.57 (UTC)[balas]

Menurut Britannica imprint adalah 1: "to create a mark by pressing against a surface" (untuk membuat tanda dengan menekan permukaan) 2: "to cause (something) to stay in your mind or memory" (menyebabkan (sesuatu) tinggal di pikiran atau ingatan Anda) @Pengetik-AM: Si Badak Piye kabare? Welcome 5 Oktober 2022 06.29 (UTC)[balas]

Kata Republik dalam nama lembaga di Indonesia

[sunting sumber]

Saya rasa lebih baik "Kementerian Agama Indonesia" atau "Kementerian Agama (Indonesia)" agar lebih netral. Penggunaan resmi yang menggunakan Republik cenderung condong ke Indonesia, tidak memggambarkan khalayak luas. Contoh lain seperti "Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia" atau "Dewan Perwakilan Rakyat (Indonesia)" lebih saya pilih dibanding Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, apalagi Dewan Perwakilan Rakyat RI (sungguh tidak manusiawi). Pengetik-AM (bicara) 5 Oktober 2022 06.21 (UTC)[balas]

Tidak ada urgensi untuk mengubah nama tersebut, karena nama resmi lembaganya memang "Kementerian Agama Republik Indonesia". Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 5 Oktober 2022 07.09 (UTC)[balas]

Pemindahakan "serenjang" ke "tegak lurus"

[sunting sumber]

Kepada @Hadithfajri, @Rahmatdenas, penggunaan kata serenjang ini sebenarnya masih ada hingga sekarang. Akan tetapi, berdasarkan penelusuran yang saya lakukan, pemakaian kata tersebut terdapat di beberapa buku matematika dalam bahasa Melayu. Secara sederhana, saya tidak menemukan sumber berbahasa Indonesia yang menggunakan kata "serenjang". Oleh karena itu, saya ingin mengusulkan pemindahan halaman serenjang ke tegak lurus. Dedhert.Jr (bicara) 5 Oktober 2022 11.56 (UTC)[balas]

Setuju Setuju Tegak lurus lebih baik digunakan. Pengetik-AM (bicara) 15 Oktober 2022 06.02 (UTC)[balas]

County dengan arti yang berubah-ubah

[sunting sumber]

Di Google, saya menemukan pembagian administratif bernama "Daerah–pembagian administratif di Amerika Serikat". Saya tidak terlalu bingung awalnya, tetapi setelah mengeceknya di Wikipedia bahasa Inggris, jenis pembagian administratif itu bernama county. Di artikel yang lebih umum, nama county disandingkan menjadi "wilayah (pembagian administratif)". Sontak saya heran, apa arti county sebenarnya. Di bahasa Indonesia, territory, area, dan county, ketiganya sering dipadankan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dengan sebutan wilayah atau pun daerah.

Saya yakin, artikel county memiliki arti tersendiri; berbeda dengan daerah/wilayah yang terlalu umum istilahnya. Saya berharap menemukan padanannya dalam bahasa Indonesia, atau setidak-tidaknua tetap ditulis county dengan judul miring. (Bahasa Indonesia memang sungguh sial, istilah saja satu kata bisa jamak artinya: menyebalkan). Pengetik-AM (bicara) 9 Oktober 2022 03.24 (UTC)[balas]

Pergantian format dari Asosiasi Sepak Bola XXX menjadi Persatuan Sepak Bola XXX

[sunting sumber]

Sebagai patokan, nama resmi perhimpunan sepak bola Indonesia adalah Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Namun, dalam perhimpunan sepak bola semacam ini dari luar Indonesia ditulis pakai format Asosiasi Sepak Bola XXX, contohnya Asosiasi Sepak Bola Inggris dan Asosiasi Sepak Bola Malaysia.

Nama PSSI dalam bahasa Inggris adalah Football Association of Indonesia. Association di sini tidak diartikan sebagai Asosiasi, melainkan Persatuan, seperti nama lengkap PSSI di atas. Maka, seharusnya format Persatuan juga diterapkan untuk nama-nama perhimpunan sepak bola di wilayah-wilayah lain.

Jika dapat konsensus, akan saya alihkan seluruhnya dari 'Asosiasi Sepak Bola XXX menjadi Persatuan Sepak Bola XXX. Mungkin seperti ini: Asosiasi Sepak Bola Malaysia akan menjadi Persatuan Sepak Bola Malaysia.

Silakan diskusikan. Pengetik-AMkirim teks! 11 Oktober 2022 10.47 (UTC)[balas]

Sudah tepat association diterjemahkan dan dialihbahasakan menjadi "asosiasi", menurut glosarium pun demikian (silakan cek). Tidak ada urgensi dan alasan mendesak untuk mengubah kata "asosiasi" menjadi "persatuan", karena kata "asosiasi" sendiri sudah diserap menjadi bahasa Indonesia secara utuh, sehingga istilah dalam bahasa asing sebisa mungkin diterjemahkan sedekat mungkin dengan istilah aslinya. Perihal PSSI yang menggunakan kata "persatuan" alih-alih "asosiasi", itu sepenuhnya hak mereka, dan bukan berarti semua asosiasi sepak bola dinamakan dan diterjemahkan menjadi "persatuan" seperti PSSI, itu namanya "cocoklogi".

NB: Kecuali untuk Persatuan Sepak Bola Malaysia saya setuju untuk menggunakan istilah "persatuan" sesuai istilah aslinya, saya kurang paham kenapa istilah tersebut diterjemahkan menjadi "asosiasi" ketimbang menggunakan istilah asli, kesannya kata "persatuan" kurang Indonesia banget. Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 11 Oktober 2022 12.24 (UTC)[balas]

Nama etnis Muslim Xinjiang

[sunting sumber]

Saya usul nama Uighur diubah menjadi Uigur tanpa H; menyesuaikan dengan ejaan lazim bahasa Indonesia.

Butuh sumber? banyak. Ini dari Voice of America (VoA), dari CNBC, dari Merdeka.com, juga dari Pikiran Rakyat.

Silakan pertimbangkan. Terima kasih. Pengetik-AMkirim teks! 12 Oktober 2022 03.46 (UTC)[balas]

Saya bandingkan "suku Uigur" vs. "suku Uighur", maka akan menghasilkan Sekitar 972 hasil (0,32 detik) untuk frasa "suku Uigur"; sedangkan hasil akan jauh lebih banyak Sekitar 41.100 hasil (0,33 detik) untuk frasa "suku Uighur". Jangan lupa gunakan mode desktop untuk melihatnya. Hasil akan jauh lebih besar ketimpangannya saat membandingkan hanya frasa "Uighur vs Uigur".

Jadi kesimpulannya, tetap gunakan kata "Uighur" karena jauh lebih populer, karena Wikipedia bukan tempat untuk mempopulerkan suatu istilah. Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 15 Oktober 2022 13.26 (UTC)[balas]

Mirror site

[sunting sumber]

Nampaknya halaman cermin (komputasi) tidak tepat/amburadul dalam menerjemahkan apa itu mirror site.

Saya usul mirror site diartikan sebagai "web kaca" atau "situs cermin". Silakan diskusikan. Pengetik-AM (bicara) 15 Oktober 2022 07.17 (UTC)[balas]

Setuju "mirror site" ke "situs cermin". Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 15 Oktober 2022 11.41 (UTC)[balas]

Seberapa penting?

[sunting sumber]

Menggunakan KBBI untuk rujukan bahasa, khususnya jika entri KBBI tidak sepaham dengan konsensus orang-orang di Wikipedia?

KBBI memang tidak konsisten, dan banyak cacatnya. Bahkan saya berpikir seharusnya ada kamus swasta yang menyediakan bahasa Indonesia untuk menyaingi KBBI.

Saya pikir EYD edisi V cukup bagus untuk menopang kualitas KBBI. Mungkin juga KBBI akan terus dimutakhirkan, apalagi jika entri di sana banyak termejeng di Wikipedia bahasa Indonesia.

Saya sendiri mengaku memakai KBBI untuk menyokong opini saya; khususnya ego saya akan apa yang seharusnya benar.

KBBI mungkin tidak sebagus kamus Oxford, tapi patut dijunjung karena memang satu-satunya kamus bahasa Indonesia yang baku.

Pengurus Wikipedia juga kadang tidak konsisten: Di sisi lain bilang kalau Wikipedia bukan tempat mempopulerkan istilah; di lain tempat ada yang bilang bahwa kita tidak harus mengikuti KBBI: Padahal KBBI badan bahasa resmi! Pengetik-AM (bicara) 15 Oktober 2022 14.04 (UTC)[balas]

Ini bukan masalah penyesuaian kosakata dengan KBBI yang benar-benar harus wajib, tetapi masalah kalangan umum, khususnya bagi para pembaca. Para pembaca sudah terbiasa dengan istilah yang sangat umum. Sebagai contoh, peer-to-peer adalah istilah yang sudah sangat umum, tetapi Anda malah mengalihkan ke rekan-ke-rekan, meskipun sudah punya padanannya. Dedhert.Jr (bicara) 15 Oktober 2022 15.45 (UTC)[balas]
Saran saya, sebelum mengganti istilah alangkah baiknya diskusikan terlebih dahulu di warkop bahasa. Jangan mengambil keputusan sepihak apalagi terkait penamaan geografis dan etnis. Maulana.AN (bicara) 15 Oktober 2022 16.07 (UTC)[balas]

Dalam penamaan istilah, saya pribadi menggunakan KBBI dan Glosarium sebagai opsi utama terlepas dari itu populer atau tidak, bahkan templat {{kbbid}} pun saya buat untuk menyokong opini saya; Opsi kedua, jika tidak ada di KBBI maka gunakan istilah populer, karena Wikipedia bukanlah tempat untuk mempopulerkan istilah (dasar kebijakannya, lihat WP: POPULER), untuk mengukur kepopuleran suatu istilah kita bisa lihat di google seberapa populer istilah yang akan digunakan. Opsi ketiga, gunakan konsesus. Jika KBBI dianggap "keliru" (contoh ini tertulis teylandica seharusnya zeylanica, dan ini yang mana kata "lenca" dianggap baku, tapi di lema lain, bentuk yang baku tertulis "leunca" a.k.a mencla mencle) dan istilah populer dianggap menyesatkan, maka gunakan kesepakatan bersama melalui diskusi dan pemungutan suara. Menurut saya, kasus peer-to-peer bisa menggunakan opsi ini.

Dan perlu digarisbawahi adalah tidak ada senioritas di Wikipedia (dasar kebijakannya lihat WP:SENIORITAS), jadi opini pengguna lama seperti Bung Ben dan Ustad Azmi dianggap setara dengan opini Si Badak.

Dan perlu diketahui juga bahwa pengurus dalam komunitas Wikipedia ini adalah bukan seorang karyawan yang dibayar sebagai pekerja di Yayasan Wikimedia. Opininya dan hak suaranya bukan sebagai penentu kebijakan, karena hak-haknya dianggap sama dengan akun yang dibuat 3 hari yang lalu (dasar kebijakannya lihat WP:SYSOP). Dan opini pengurus bisa saja berbeda dengan pengurus lainnya.

Maka dari itu dalam Wikipedia, jika ingin melakukan tindakan yang dianggap "penting" dan "signifikan" maka tetap harus melalui pembicaraan, diskusi, dan kalau perlu dilakukan konsesus terlebih dahulu. Terlepas dia adalah pengguna baru atau pengguna lama, pengurus ataupun bukan. Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 15 Oktober 2022 21.49 (UTC)[balas]

Saya ingin cepu

[sunting sumber]

Pengurus tolong cek halaman Paraguai dan Paraguay. Di sana pengguna Asuna (Laura) memindahkan halaman dengan bar-bar.– komentar tanpa tanda tangan oleh Pengetik-AM (bk).

Colek pertanggungjawaban @Asuna (Laura):. Pemindahan halaman tidak boleh melalui proses salin tempel. Sebagai hukuman, saya blokir ybs dengan alasan pengosongan halaman dan pemindahan tanpa melalui diskusi. Untuk proses pemindahan halaman silakan cek WP: PINDAH dan Bantuan:Pengalihan#"Halaman_dengan_nama_tersebut_telah_ada_atau_nama_yang_dipilih_tidak_sah._Silakan_pilih_nama_lain." Jika Anda tetap berkeinginan untuk mengalihkannya, Anda harus meminta tolong seorang pengurus yang memiliki akses untuk hal tersebut. Colek saya – komentar tanpa tanda tangan oleh arya 88 (bk). 16 Oktober 2022 06.49 (UTC)[balas]

Nama tempat di Irlandia

[sunting sumber]

Menurut Wikipedia:Pedoman penamaan#Nama tempat, dikatakan "nama tempat sebisa mungkin ditulis dalam padanan bahasa Indonesia, jika tidak tersedia, gunakan bahasa aslinya, bukan bahasa lain seperti bahasa Inggris."

Tapi jika saya lihat hampir semua nama tempat di Irlandia (dalam Wikipedia bahasa Indonesia) ditulis pakai bahasa Inggris. Saya usul kita migrasi massal nama tempat di Irlandia ke nama bahasa Irlandia. Nanato-SS+ (bicara) 27 Oktober 2022 10.50 (UTC)[balas]

Alangkah elok, berikan contohnya dulu. @Nanato-SS+: Colek saya – komentar tanpa tanda tangan ini diberikan oleh arya 88 (bicara) . 27 Oktober 2022 23.26 (UTC)[balas]

Pons asinorum

[sunting sumber]

Pons asinorum secara harfiah berarti "bridge of asses" (jembatan keledai), tetapi faktanya kalau penggunaan kata "asses" merujuk juga ke "fools". Dan faktanya, ada sumber di halaman en:Pons asinorum mengartikan kata Latin tersebut sebagai "bridge of fools" (jembatan kebodohan).[XO 1][XO 2]

  1. ^ Smith, David Eugene (1925). History Of Mathematics. II. Ginn And Company. hlm. 284. It formed at bridge across which fools could not hope to pass, and was therefore known as the pons asinorum, or bridge of fools.¹
    1. The term is something applied to the Pythagorean Theorem.
     
  2. ^ Shapiro, Michael (2017-02-28). The Speaking Self: Language Lore and English Usage: Second Edition (dalam bahasa Inggris). Springer. hlm. 59. ISBN 978-3-319-51682-0. 

Dedhert.Jr (bicara) 28 Oktober 2022 16.13 (UTC)[balas]

Itu pun dalam bahasa Inggris. Tidak bisa diterjemahkan (harus memilih salah satu makna). Dalam hal ini tetap berpegang ke arti Latinnya yang mana (keledai atau kebodohan). ꦱꦭꦩ꧀Bennylin komunikasi 8 Februari 2023 13.18 (WIB) 8 Februari 2023 06.18 (UTC)[balas]