Lompat ke isi

Wikipedia:Warung Kopi (Lain-lain)/Arsip/2023/2

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Pemungutan suara untuk versi revisi dari Pedoman Penegakan Kode Etik Universal sudah ditutup

[sunting sumber]
Anda dapat membaca pesan ini dalam bahasa lain di situs Meta.

Halo semua,

Pemungutan suara untuk versi revisi dari Pedoman Penegakan Kode Etik Universal sudah ditutup. Hasil pemungutan suara akan dihitung dan diperiksa dengan teliti untuk memastikan bahwa hanya suara yang memenuhi syarat yang terhitung. Pengumuman hasil akan dilakukan melalui situs Meta dan forum Wikimedia lainnya seiring dengan tersedianya informasi terbaru serta informasi tentang langkah selanjutnya di masa mendatang. Terima kasih kepada kawan-kawan Wiki yang sudah ikut serta dalam tahapan pemungutan suara serta bagi yang sudah turut bersumbangsih dalam penyusunan konsep Panduan ini.

Atas nama Tim Proyek Kode Etik Universal,


RamzyM (WMF) & VChang (WMF) 3 Februari 2023 11.37 (UTC)[balas]

Pencarian kontributor untuk penyusunan kebijakan dan pedoman Wikistories di Wikipedia bahasa Indonesia

[sunting sumber]

Halo, rekan-rekan kontributor Wikipedia!

Wikistories adalah fitur beta (ujicoba) yang dibuat oleh Tim Inuka dari Wikimedia Foundation untuk membuat konten pengetahuan dengan format menyerupai fitur Story di aplikasi Instagram atau Snapchat. Terlepas Wikistories masih dalam tahap ujicoba, kebijakan dan pedoman tetap dibutuhkan agar mencegah vandalisme yang bisa saja terjadi ke depannya.

Maka dari itu, kami dari Tim Inuka ingin mengajak Anda dalam menyusun kebijakan dan pedoman untuk fitur Wikistories di Wikipedia bahasa Indonesia. Kami membutuhkan:

  • Kontributor aktif di Wikipedia bahasa Indonesia (minimal 500 suntingan dan melakukan suntingan minimal 10 per 30 hari)
  • Sudah menggunakan Wikistories sebelumnya
  • Memahami prosedur penyusunan kebijakan dan pedoman

Apabila Anda sudah memenuhi syarat tersebut dan bersedia untuk membantu, silakan menghubungi Product Ambassador kami untuk mendaftarkan diri. Pendaftaran dibuka dari tanggal 7 hingga 13 Februari 2023 pukul 23:59 WIB (UTC+7). Kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.

Salam. BAPerdana-WMF (bicara) 7 Februari 2023 15.49 (UTC)[balas]

Hasil pemungutan suara versi revisi dari Pedoman Penegakan Kode Etik Universal

[sunting sumber]

Pemungutan suara komunitas untuk Panduan Penegakan Kode Etik Universal versi revisi yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu sudah selesai dihitung dan diperiksa. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah ikut serta dalam tahapan kali ini.

Sampai akhir pemilihan, ada 3097 pemilih yang berasal dari 146 komunitas Wikimedia. Sebanyak 76% pemilih menyatakan dukungannya untuk Panduan Penegakan sedangkan yang menolak ada 24%. Statistik pemungutan suara juga sudah tersedia. Ringkasan komentar terperinci yang terkumpul selama masa pemungutan suara juga akan diterbitkan sesegera mungkin.

Setelah tahap ini, hasil dan komentar yang terkumpul selama masa pemungutan suara akan diberikan ke Dewan Pengawas untuk melalui tahap peninjauan. Perkiraan terkini yaitu Dewan Pengawas akan selesai melakukan proses peninjauan pada bulan Maret 2023. Kami akan mengabarkan bila proses peninjauan sudah selesai.

Atas nama Tim Proyek Kode Etik Universal,

RamzyM (WMF) & VChang (WMF) 14 Februari 2023 16.08 (UTC)[balas]

Evaluasi moratorium

[sunting sumber]

Saya memahami bahwa maksud pemberian moratorium kepada saya karena WBI lebih menjunjung Quality over Quantity (Kualitas di atas Kuantitas). Sehabis evaluasi moratorium ini, saya juga mungkin akan lebih berfokus pada pembuatan artikel film dan biografi serta akan menghindari pembuatan artikel yang bersifat eksklusif, seperti istilah biologi, fisika, dlsb.

Namun ada hal yang saya persoalkan, seperti halnya dugaan proses adaptasi dokter di Indonesia, saya merasa end point-nya tidak jelas, apakah yang dinilai dari hasil terjemahan atau bagaimana ? atau bergantung pada jumlah peninjau aktif yang ada di WBI ? Kalau nantinya niatnya mencari "borok" terjemahan dari artikel-artikel yang dibuat selama moratorium, ya seperti yang saya katakan di awal pengusulan moratorium, saya lebih baik nggak ngisi moratorium tersebut.

Lagipula penerjemahan dibatasi per minggu bukan malah meningkatkan kualitas terjemahan, seperti halnya dokter bedah yang disuruh menahan diri untuk tidak melakukan pembedahan selama sebulan karena pandemi Covid-19, dokternya malah merasa canggung saat melakukan pembedahan lagi setelah batas waktu sebulan tersebut. Demikian pula dengan penerjemahan, dibatasi kegiatan penerjemahannya justru skill-nya jadi kurang terasah.

Jujur saja kalo untuk penerjemahan, saya mungkin lebih rileks diperlonggar jadi 1 hari sekali karena masih bisa saya manfaatkan untuk membirukan pranala-pranala merah pada artikel calon AP (kayak pelafalan GIF dan Nashr dari Granada contohnya) tanpa perlu "ngasih kerja kelompok" ke pengguna lain. Tapi sih kalo mau diperlonggar/diperketat juga nggak apa-apa kok, lha wong konsensus dari para pengguna lain.

Lagipula apa Anda mau kalo moratorium ini jadi "rutinitas" setahun sekali ? Sekali lagi saya berharap hasil diskusi yang dihasilkan berdasarkan pada hasil diskusi mufakat tanpa perlu melalui pemungutan suara lagi dan mengharapkan yang terbaik untuk evaluasi moratorium ini, namun kalo masih banyak pengguna yang masih keberatan, saya ngalah saja buat dibatasi sesuai kebutuhan saya.

Untuk diskusi selengkapnya bisa dilakukan disini: Wikipedia:Permohonan pendapat/Evaluasi moratorium kepada Glorious Engine --Glorious Engine (bicara) 21 Februari 2023 00.20 (UTC)[balas]

Periode permohonan pendapat komunitas mengenai pembaruan Ketentuan Penggunaan Wikimedia dimulai

[sunting sumber]
You can find this message translated into additional languages on Meta-wiki.

Halo semua,

Departemen Hukum Yayasan Wikimedia menyelenggarakan sesi permohonan pendapat dari anggota komunitas untuk mendiskusikan pembaruan atas Ketentuan Penggunaan Wikimedia.

Ketentuan Penggunaan adalah peraturan hukum yang mengatur penggunaan situs web yang diselenggarakan oleh Yayasan Wikimedia. Kami akan mengumpulkan masukan dan komentar Anda atas usulan pembaruan dari bulan Februari hingga April. Usulan tersebut telah diterjemahkan ke dalam beberapa bahasa, dan masukan akan dapat diterima dalam bahasa apa pun.

Pembaruan ini merupakan tindak lanjut atas beberapa hal:

  1. Menerapkan Kode Etik Universal
  2. Memperbarui teks proyek untuk menggunakan lisensi Creative Commons BY-SA 4.0
  3. Usulan mekanisme mengenai penanganan penyuntingan berbayar yang tidak diungkapkan yang lebih baik
  4. Menyelaraskan ketentuan kita dengan beberapa peraturan perundang-undangan yang baru saja disahkan dan mempengaruhi kerja-kerja Yayasan Wikimedia, termasuk Undang-Undang Layanan Digital Eropa (European Digital Services Act)

Dua sesi jam kerja terbuka akan diselenggarakan pada tanggal 2 Maret dan 4 April 2023.

Untuk informasi yang lebih lengkap, silakan kunjungi:

Atas nama Departemen Hukum Yayasan Wikimedia,

RamzyM (WMF) & VChang (WMF) 21 Februari 2023 22.54 (UTC)[balas]