Yavuz Bahadıroğlu
Yavuz Bahadıroğlu (20 Juni 1945 – 21 Januari 2021) adalah seorang penulis dan ahli teori konspirasi Islamis asal Turki. Ia lahir pada tahun 1945 di Rize, Turki utara. Ia terlahir dengan nama Niyazi Birinci. Ia kemudian menggunakan nama pena Yavuz Bahadıroğlu. Bahadıroğlu awalnya memulai karirnya sebagai jurnalis pada tahun 1971, sebelum mencurahkan waktunya untuk menulis.
Novel pertamanya, Sunguroğlu, gabungan dari cerita-cerita yang awalnya dia terbitkan di sebuah surat kabar, dirilis pada tahun 1972. Novel tersebut berkisah tentang seorang pahlawan fiktif Utsmaniyah. Kesuksesan besar kisah dari novel tersebut diikuti oleh penulis lainnya. Bahadıroğlu kemudian menulis lebih dari 30 novel.
Selain pekerjaannya sebagai penulis, Bahadıroğlu bekerja sebagai kolumnis surat kabar dengan nama samaran yang berbeda. Bahadıroğlu juga menulis cerita anak-anak setelah berkarier singkat sebagai kepala penyunting majalah anak-anak. Pada tahun-tahun terakhirnya, dia menjadi pembawa acara radio dan TV dimana dia mendiskusikan sejarah dengan para tamu. Ia menulis kolom untuk majalah sejarah dan harian Turki, Yeni Akit.[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]