Bus sekolah
Tampilan
(Dialihkan dari Bis sekolah)
Bus sekolah adalah jenis bus angkutan untuk siswa sekolah yang dimiliki, disewa, dikontrak, atau dioperasikan oleh sekolah atau perusahaan otobus. Bus jenis ini biasanya digunakan untuk mengangkut siswa ke dan dari sekolah atau kegiatan terkait sekolah.
Ciri-ciri pelayanan bus sekolah di Indonesia diatur berdasarkan keputusan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Tahun 2007 Tentang Pedoman Teknis Penyelenggaraan Angkutan Sekolah.[1] Ciri-ciri tersebut antara lain:
- khusus mengangkut siswa sekolah.
- berhenti pada halte yang telah ditentukan.
- menggunakan kendaraan jenis bus
- kendaraan dengan warna dasar kuning.
Bus sekolah diberbagai negara
[sunting | sunting sumber]Hong Kong
[sunting | sunting sumber]Bus sekolah di Hongkong umumnya berjenis Mobil MPV atau Bus sedang yang disebut Nanny Van atau secara harfiah berarti mobil pengasuh.[2]
Galeri bus sekolah di berbagai negara
[sunting | sunting sumber]-
Bus sekolah di Hong Kong, 2006
-
Bus sekolah di Malaysia, 2009
-
Bus sekolah di Jepang, 2010
-
Bus sekolah di Amerika serikat, 2018
-
Bus sekolah di Pakistan, 2015
Dalam budaya populer
[sunting | sunting sumber]- Bis Sekolah (lagu), lagu grup musik Koes Bersaudara yang dirilis pada tahun 1962
- Bis Sekolah (album), album grup penyanyi cilik Trio Kwek Kwek yang dirilis pada tahun 2001
Referensi
[sunting | sunting sumber]Wikimedia Commons memiliki media mengenai Bus sekolah.
- ^ "PEDOMAN TEKNIS PENYELENGGARAAN ANGKUTAN SEKOLAH DIREKTUR JENDERAL PERHUBUNGAN DARAT". 29-03-2007. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-03-03. Diakses tanggal 01-01-2021.
- ^ "LCQ6: Provision of school bus services". info.gov.hk. Pemerintah Hong Kong. 02-07-2014. Diakses tanggal 01-01-2021.