Coffee Equipment Company
Tampilan
Coffee Equipment Company adalah produsen peralatan kopi asal Seattle. Perusahaan ini berfokus pada produksi peralatan yang menciptakan kopi seduh berkualitas tinggi. Perusahaan ini dibeli oleh Starbucks pada tahun 2008.[1]
Produk pertama perusahaan ini adalah Clover 1s, sebuah mesin yang membuat kopi seduh per cangkir. Mesin ini memakai metode seduh yang mirip dengan perasan Prancis dilengkapi sistem vakum untuk memisahkan air kopi dari bubuknya.[2]
CEO Starbucks, Howard Schultz, membeli perusahaan ini setelah mencicipi secangkir kopi yang diseduh dengan mesin Clover dan menyebutnya "secangkir kopi seduh terbaik yang pernah kurasakan".[3]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Starbucks Coffee Company to Acquire the Coffee Equipment Company and its Revolutionary Clover Brewing System". Starbucks Newsroom. March 19, 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-01-16. Diakses tanggal October 30, 2012.
- ^ Edmonds, Molly. "How the Clover Coffee Maker Works". How Stuff Works. Diakses tanggal October 30, 2012.
- ^ Cloud, John (November 3, 2008). "The Top 10 Everything of 2008: 5. The Clover coffee maker". Time. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-05-24. Diakses tanggal October 30, 2012.