Lompat ke isi

Geneng, Miri, Sragen

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Geneng
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenSragen
KecamatanMiri
Kode pos
57276
Kode Kemendagri33.14.14.2001 Edit nilai pada Wikidata
Luas281,365 ha
Jumlah penduduk4.318 Jiwa
Kepadatan1.439 jiwa/km²
Jumlah RT21 RT
Jumlah KK1.363 KK
Situs webhttps://desageneng.com
Peta
PetaKoordinat: 7°23′46″S 110°47′15″E / 7.39611°S 110.78750°E / -7.39611; 110.78750

Geneng adalah desa di kecamatan Miri, Sragen, Jawa Tengah, Indonesia. Geneng mempunyai 9 dusun yaitu Dk. Karang, Dk. Gondang Manis, Dk. Gondang Rejo, Dk. Geneng, Dk. Blumbang, Dk. Pelem, Dk. Kedung Waru, Dk. Krandon dan Dk. Lemah Putih.

Dalam sejarahnya awal Desa Geneng berdiri di daerah tinggi dengan kontur tanah yang yang berbukit. Geneng (bahasa jawa) berarti sebuah daerah yang tinggi. Wilayah desa Geneng terdiri dari wilayah yang berbukit-bukit. Pada zaman sebelum kemerdekaan, belum berdiri sebuah desa hanya saja sudah ada sistem pemerintahan berupa kademangan yang dipimpin oleh seorang Demang. Pada saat Demang yang memimpin pemerintahan adalah Harjo Pawiro. Perubahan pemerintahan dari kademangan ke desa diawali dari peristiwa ketika seorang carik dari Pagak, Sumberlawang yang bernama Marto Suharjo diminta oleh pemerintahan kecamatan dulu bernama Setenan atau Ngonderan. Seiring kemajuan zaman sejak saat itu Marto Suharjo menjadi lurah atau kades pertama desa Geneng menggantikan kademangan. Seluruh urusan pemerintahan dikerjakan di rumah Marto Suharjo yang berada di dukuh Krandon. Karena kemajuan zaman akhirnya kantor pemerintahan berpindah di dukuh Pelem sampai sekarang.

Setelah lurah/kades Marto Suharjo lurah kedua (1984-2001) selama dua periode adalah Subur Widodo yang dipilih oleh rakyat yang sebelumnya jabatan lurah/kades hasil tunjukan atau penugasan dari Kastenan atau kecamatan. Selanjutnya lurah ketiga adalah Maryono (2001-2013) yang memimpin selama dua periode. Saat ini desa Geneng dipimpin oleh kades yaitu Drs, Suhirman sampai saat ini (baca : 2023).

Desa Geneng merupakan satu dari 10 Desa yang ada di Kecamatan Miri, dengan luas wilayah Keseluruhan 300.000 Ha. Terbagai dalam 3 Kebayanan, dengan 21 RT.

Batas alamiah desa Geneng adalah :

  • Sebelah Timur : Sawah
  • Sebelah Selatan : Sawah
  • Sebelah barat : Sungai
  • Sebelah Utara : Jalan Provinsi

Sedangkan secara administratif, Desa Geneng dibatasi oleh :

  • Sebelah Timur : Desa Kaloran - Kec. Gemolong
  • Sebelah Selatan : Desa Wonorejo - Kec. Kalijambe
  • Sebelah Barat : Desa Senggrong - Kec. Andong Kab. Boyolali
  • Sebelah Utara : Desa Jeruk - Kec. Miri

Berdasar letak geografis wilayah, desa Geneng berada di sebelah timur Kecamatan Andong Kabupaten Boyolali. Desa Geneng merupakan salah satu desa di Kecamatan Miri Kabupaten Sragen, dengan jarak tempuh ke Ibu kota Kecamatan 5,5 Km, dan dapat ditempuh dengan kendaraan ±10 menit dan ke Ibu Kota Kabupaten 27 Km, dan dapat ditempuh dengan kendaraan ± 45 menit. Desa ini berbatasan dengan Desa Senggrong, Kec. Andong di sebelah barat, disebelah utara berbatasan dengan Desa Jeruk Kec. Miri, sebelah selatan dengan Desa Wonorejo, Kec. Kalijambe dan di sebelah timur dengan Desa Kaloran Kec. Gemolong Luas wilayah daratan Desa 281,365 ha adalah 28,5 Km². Luas lahan yang ada terbagi dalam beberapa peruntukan, dapat dikelompokkan seperti untuk fasilitas umum, pemukiman, pertanian, kegiatan ekonomi dan lain-lain.