Kuapan, Tambang, Kampar
Kuapan | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Riau | ||||
Kabupaten | Kampar | ||||
Kecamatan | Tambang | ||||
Kode pos | 28462 | ||||
Kode Kemendagri | 14.01.03.2002 | ||||
Luas | 8 km² | ||||
Jumlah penduduk | 5562 jiwa | ||||
Kepadatan | ... jiwa/km² | ||||
|
Kuapan merupakan salah satu desa yang ada di kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, provinsi Riau, Indonesia.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Desa Kuapan pada mulanya adalah berasal dari Desa Kampar yang sangat dipadati penduduk.Pada awalnya Desa Kuapan adalah perwakilan tambang pada tahun 1979 yang dijabat oleh Wali Muda Bapak Dt. LENJO dan administrasinya mengikuti Desa Kuapan dan pada akhirnya Bapak Dt. LENJO telah meninggal dunia pada tahun 1986. Jadi jabatan Wali Muda berakhir karena meninggal. Dan pemerintahan kecamatan kampar menetapkan Pjs Untuk Desa Kuapan perwakilan Tambang yang dijabat oleh Bapak M. SAHAR sampai pada tahun 1989. Dan pada tahun 1989 Desa Kuapan mengadakan pemilihan Kepala Desa dan terpilihlah Kepala Desa Kuapan Depenitip yang dijabat oleh Bapak H. MAARIB Dt. Mongguong dengan periode 5 (lima) tahun. Dan sewaktu Bapak H. MAARIB Dt. Mongguong menjabat sebagai Kepala Desa Kuapan. Kecamatan Tambang telah mekar dari kecamatan Kampar, Tidak sampai satu periode Bapak H. MAARIB Dt. Mongguong telah meninggal dunia pada tahun 1992. Dan akhir jabatan Kepala Desa Kuapan digantikan oleh Pegawai dari Kecamatan Tambang yang dijabat oleh Bapak NURSYAMSI SALEH sebagai Pjs. Kepala Desa Kuapan.dan Bapak NURSYAMSI SALEH menjabat 7 (tujuh) tahun sampai dengan tahun 1999. pada tahun 1999 Desa Kuapan mengadakan pemilihan Kepala Desa Kuapan Depenitif. Jadi Kepala Desa yang terpilih Bapak NURSYAM RAMLI dengan periode 5 (lima) tahun dan pada tahun 2004 tidak ada pemilihan Kepala Desa Kuapan. Dan Bapak NURSYAM RAMLI sebagai Kepala desa Kuapan diperpanjang masa jabatannya sampai tahun 2008. Karena ada hal akhir jabatan Bapak NURSYAM RAMLI berakhir pada tahun 2008. Sebelum pemilihan Kepala Desa, Kepala Desa Kuapan dijabat oleh Saudari DARIAS( Sekdes ) sebagi Pjs Kepala Desa Kuapan sampai pemilihan Kepala Desa Kuapan Depenitip diakukan. Pada tahun 2009 bulan maret pemilihan Kepala Desa Kuapan terpilih Bapak H. SYAFRIADI dan dilantik pada tanggal 08 april 2009 dengan periode 6 (enam) tahun. Pada tahun 2015 akhir jabatan Bapak H. SYAFRIADI sebagai Kepala Desa Kuapan berakhir karena Undang-undang/ aturan yang berlaku dari Bupati Kampar. Selanjutnya Penjabat Kepala Desa Kuapan Kecamatan tambang dijabat oleh Saudari DARIAS.S.PdI sebagai Pj. Kepala Desa Kuapan. Pada tahun 2015 bulan Desember Pemilihan Kepala Desa Kuapan dilakukan dan Kepala Desa yang terpilih Bapak M. Z E N dan dilantik pada tanggal 18 Desember 2015 dengan periode 6 (enam) tahun. Pada tahun 2021 akhir Desa Kuapan mengadakan Pemilihan serentak bergelombang dan Kepala Desa yang terpilih Bapak LIMASNUR, S.Sos.I Periode 2021-2027, dilantik pada tanggal 22 Desember 2021.
Demografi
[sunting | sunting sumber]a) Batas Wilayah Desa
Letak geografi Desa Kuapan , terletak diantara :
Sebelah Utara : Desa Tapung.
Sebelah selatan : Sungai Kampar.
Sebelah Barat : Desa Pulau Birandang.
Sebelah Timur : Desa Tambang, Balam Jaya dan Sungai Pinang.
b) Luas Wilayah Desa
- Mempedomani dasar Tapal Batas Desa Kampar Lama dengan Desa Tambang
- Desa Kuapan adalah Wilayat Desa Kampar Lama
- Memepedomani petunjuk Ninik Mamak Desa Kampar Lama
- Batas Desa Kuapan dengan Desa Tambang adalah terbentang lurus dari Muaro di Dusun I Kuapan ke Gau Cangkuok yang melintas Km 1 (satu) jalan PTP V – Sei. Pinang.
- Batas Desa Kuapan dengan Desa Pulau Birandang Kecamatan Kampar adalah batas dari kampung Dusun II Kr. Tinggi Desa Kuapan yang tepatnya di samping rumah orang tua Zainur lurus ke sungai Panago yang melintas Km 7 (tujuh) Lingkitin jalan PTP V – sungai Pinang.
Luas Wilayah Desa Kuapan : ± 8 Km/Segi
1. Pemukiman : 900 ha
2. Pertanian Sawah : 600 ha
3. Ladang/tegalan : 600 ha
4. Hutan : 70 ha
5. Rawa-rawa : 50 ha
6. Perkantoran : 10 ha
7. Sekolah : 4 ha
c) Orbitasi
1. Jarak ke ibu kota kecamatan terdekat : 8 KM
2. Lama jarak tempuh ke ibu kota kecamatan : 17 Menit
3. Jarak ke ibu kota kabupetan : 30 KM
4. Lama jarak tempuh ke ibu kota Kabupaten : 1 Jam
d) Jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin
1. Kepala Keluarga : 1050 KK
2. Laki-laki : 1885 Orang
3. Perempuan : 1973 Orang
Susunan Organisasi Pemerintahan
[sunting | sunting sumber]Periode 2021-2027
NAMA-NAMA APARAT DESA :
Kepala desa : LIMASNUR, S.SOS.I
Sekretaris Desa : RUDI HERMAN, S.AP
Kepala Urusan Pemerintahan : SAMSUL AIDI
Kepala Pelayanan & Kesejahteraan : AHMAD YASRI, A.MD.T
Kepala Urusan Umum : DWI YULIANA
Kepala Urusan Perencanaan : HERMAN POSYAR
Kepala Urusan Keuangan : SRI WULAN HANDAYANI, S.E
Staff Pembantu Desa : NURSAL, S.SOS
Kepala Dusun :
1. Dusun I Kuapan : AFRIJON
2. Dusun II Botiong : OKI CANDRA
3.Dusun III Ujung Padang : HARDIMANTO
4.Dusun IV KaranganTinggi : ROZI AZWIR AR
5.Dusun V KaranganTinggi : ANITA RAHMI