Portal:Pertanian/Tahukah anda/November 2015
Tampilan
- "... bahwa karakteristik teknik bahan pertanian dipelajari untuk memudahkan dalam mendesain proses dan alat dan mesin yang terkait dengan penanganan dan aplikasi bahan pertanian?"
- "... bahwa selain dapat dimakan, binjai (Mangifera caesia) dapat dipergunakan sebagai tanaman hias di tepi jalan karena tajuknya yang indah?"
- "... bahwa silase dan sauerkraut dibuat dengan prinsip yang sama, yaitu fermentasi dengan bakteri asam laktat?"
- "... bahwa sebagian ilmuwan menduga kecipir (Psophocarpus tetragonolobus) diturunkan dari jenis-jenis Psophocarpus yang lain dari Afrika sementara yang lain menduga dari jenis liar Asia yang kini telah punah?"
- "... bahwa Laut Mediterania disebut sebagai jebakan ikan terbesar di dunia?"
- "... bahwa buah yang dikeringkan akan mengalami kehilangan gizi?"
- "... bahwa perhitungan Evapotranspirasi merupakan komponen utama dalam melakukan manajemen air dan irigasi di bidang pertanian?"
- "... bahwa di British Columbia, Kanada, lahan pertanian dilindungi oleh hukum?"
- "... bahwa rotan dahanan (Korthalsia flagellaris) sudah dipergunakan masyarakat Bangka Belitung sedari zaman Hindia-Belanda?"
- "... bahwa ekosistem pertanian seringkali dikaitkan dengan peningkatan penggunaan nutrisi yang mengakibatkan eutrofikasi pada ekosistem terkait yang tidak terlibat langsung dalam aktivitas pertanian?"
- "... bahwa polietilena merupakan jenis plastik yang paling banyak digunakan dalam praktek pertanian plastikultura karena terjangkau, fleksibel, dan mudah diproduksi?"
- "... bahwa pemberian label halal pada makanan masuk ke dalam ranah kerja kebijakan pangan?
- "... bahwa mesin perontok telah menyatu dengan mesin pemanen membentuk pemanen kombinasi sejak tahun 1910?"
- "... bahwa kenaf memiliki kandungan lignin yang rendah, sehingga energi yang digunakan untuk mengolah kenaf menjadi pulp juga lebih rendah dibandingkan dengan pembuatan pulp dari kayu biasa?"
- "... bahwa susu domba memiliki kandungan protein lebih tinggi dibandingkan susu sapi, kambing, maupun kerbau?"
- "... bahwa mentega yang dibuat dari susu kerbau memiliki kestabilan yang lebih baik dibandingkan mentega yang dibuat dari susu sapi?"
- "... bahwa susu unta merupakan makanan pokok Suku Badui Arab?"
- "... bahwa kepemilikan rata-rata sapi perah di Indonesia hanya empat ekor per peternak?"
- "... bahwa terung belanda (Solanum betaceum) mulai dikembangkan di Bogor, Jawa Barat pada tahun 1941?"
- "... bahwa setengah hutan gambut di wilayah tropis berada di Indonesia?"
- "... bahwa anak sapi perah yang berkelamin jantan umumnya disembelih dalam usia muda? "