Portal:Tumbuhan
Tetumbuhan Rentang waktu:
| |
---|---|
Klasifikasi ilmiah | |
Domain: | Eukaryota |
Klad: | Diaphoretickes |
Klad: | CAM |
Klad: | Archaeplastida |
Kerajaan: | Plantae H.F.Copel., 1956 |
Divisi | |
| |
Sinonim | |
|
Tanaman hijau memiliki dinding sel yang kokoh mengandung selulosa. Tanaman hijau termasuk dalam kategori autotrof (mampu memproduksi makanan sendiri). Hampir semua anggota tumbuhan bersifat autotrof, yakni memproduksi energi sendiri dengan mengubah energi cahaya matahari melalui proses yang disebut fotosintesis dalam organel sel bernama kloroplas. Karena warna hijau yang dominan pada anggota kerajaan ini, nama lain yang dipakai adalah Viridiplantae ("tumbuhan hijau"). Nama lainnya adalah Metaphyta. Namun ada juga tumbuhan yang bersifat parasit dan beberapa sudah tidak memiliki kemampuan fotosintesis dengan sedikit atau bahkan tanpa klorofil. Tanaman juga bisa dikarakterisasi dari cara mereka berkembang biak, kemampuan pertumbuhan, dan pergiliran keturunan.
Tercatat sekitar 350.000 spesies organisme termasuk di dalamnya, tidak termasuk alga hijau. Dari jumlah itu, 258.650 jenis merupakan tumbuhan berbunga dan 18.000 jenis tumbuhan lumut. Tumbuhan hijau menghasilkan hampir seluruh molekul oksigen di muka bumi ini dan merupakan bagian terpenting dalam sistem ekologi bumi. Tumbuhan-tumbuhan yang sudah di domestikasi bisa menghasilkan biji, buah-buahan dan sayuran yang berguna sebagai bahan dasar pangan manusia. Selain itu tumbuhan juga digunakan sebagai tanaman hiasan dan banyak yang berkhasiat obat serta digunakan dalam ilmu medis. Ilmu mengenai studi tanaman disebut botani, yakni salah satu cabang ilmu biologi. (Artikel selengkapnya...)
Durian adalah nama tumbuhan tropis yang berasal dari Asia Tenggara, sekaligus nama buahnya yang bisa dimakan. Nama ini diambil dari ciri khas kulit buahnya yang keras dan berlekuk-lekuk tajam sehingga menyerupai duri. Sebutan populernya adalah "raja dari segala buah" (King of Fruit), dan durian adalah buah yang kontroversial. Meskipun banyak yang menyukainya, sebagian yang lain muak dengan aromanya. Sesungguhnya, tumbuhan dengan nama durian bukanlah spesies tunggal tetapi sekelompok tumbuhan dari genus Durio. Namun demikian, yang dimaksud dengan durian (tanpa imbuhan apa-apa) biasanya adalah Durio zibethinus. Jenis-jenis durian lain yang dapat dimakan dan kadangkala ditemukan di pasar tempatan di Asia Tenggara di antaranya adalah lai (D. kutejensis), kerantungan (D. oxleyanus), durian kura-kura atau kekura (D. graveolens), serta lahung (D. dulcis). (Selengkapnya...)
- "... bahwa tanaman tapak dara (Catharanthus roseus), yang berasal dari Madagaskar, digunakan untuk menyembuhkan leukemia?"
- "... bahwa rooibos dari Afrika Selatan mengalami fermentasi yang sama seperti teh hitam? Fermentasi menyebabkan daun-daun rooibos yang hijau berubah menjadi merah tua dan terasa agak manis."
- "... bahwa Kapten Nathaniel Butler, Gubernur Bermuda, mengirimkan sebuah kargo kentang kepada Francis Wyatt, Gubernur Virginia pada tahun 1621? Ini adalah untuk pertama kalinya kentang tiba di Amerika Utara."
- "... bahwa berat daun teh Lipton yang dikonsumsi setiap tahun sama dengan berat 14.077 gajah afrika dewasa?"
- "... bahwa selain digunakan sebagai rempah pengharum masakan di sejumlah negeri di Asia Tenggara, daun salam (Syzygium polyanthum) juga digunakan sebagai obat sakit perut?"
-
Setangkai bunga matahari yang tumbuh di Victoria, Australia.
|
|
|
- Alga hijau: Chlorophyta (alga hijau sejati) • Charophyta (alga hijau berkarang)
- Tumbuhan darat (Embryophyta)
- Tumbuhan darat tak-berpembuluh (lumut): Marchantiophyta (lumut hati) • Anthocerotophyta (lumut (hati) tanduk) • Bryophyta/Musci (lumut sejati) • †Horneophytopsida
- Tumbuhan berpembuluh (tracheophyta): †Rhyniophyta • †Zosterophyllophyta • Lycopodiophyta (paku kawat) • †Trimerophytophyta • Pteridophyta (paku-pakuan dan paku ekor kuda) • †Progymnospermophyta
- Spermatophyta (tumbuhan berbiji) †Pteridospermatophyta (paku (ber)biji) • Pinophyta (tumbuhan runjung) • Cycadophyta (pakis haji dan kerabatnya) • Ginkgophyta (ginkgo) • Gnetophyta (melinjo dan kerabatnya) • Magnoliophyta (tumbuhan berbunga)
Wikibooks Belajar botani dengan Wikibooks |
Wikiversity Pembelajaran tentang tumbuhan di Wikiversity |
Commons Galeri tumbuhan di Commons |
Wikisource Teks tentang tumbuhan di Wikisource |