Lompat ke isi

Rahmania Astrini

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Rahmania Astrini
Astri pada tahun 2020
LahirRahmania Astrini Purwono
4 Juli 2001 (umur 23)
Northampton, Massachusetts, Amerika Serikat
KebangsaanIndonesia
Pekerjaan
PenghargaanAnugerah Musik Indonesia (2)
Karier musik
AsalBandung
Genre
Instrumen
Tahun aktif2017—sekarang
Label
Situs webrahmaniaastrini.com
Tanda tangan
Instagram: rahmaniaastrini Modifica els identificadors a Wikidata

Rahmania Astrini Purwono (lahir 4 Juli 2001) merupakan seorang penyanyi-penulis lagu berkebangsaan Indonesia. Astri memulai karier di industri musik pada tahun 2017 dengan merilis singel perdananya berjudul "Menua Bersama". Sepanjang kariernya, Astri telah menerima 2 Anugerah Musik Indonesia sebagai Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik di tahun 2018 dan 2021.

Kehidupan awal dan pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Astri lahir dengan nama Rahmania Astrini Purwono pada 4 Juli 2001 di Northampton, Massachusetts, Amerika Serikat. Astri merupakan putri bungsu dari tiga bersaudara, dari pasangan Urip Purwono dan Febina Bartania (Nyanya). Ia memiliki kakak laki-laki bernama Raden Otto Ajiputra Purwono serta kakak perempuan bernama Rr. Putri Amaristya Purwono. Astri lahir dari keluarga Muslim.

Kegemaran Astri pada bidang musik sudah ada sejak ia kecil. Saat kecil ia pernah dijuluki "si jago kandang" oleh ibunya karena setiap ada acara keluarga besar dirinya kerap diminta untuk bernyanyi, namun ia menolaknya karena malu. Akhirnya, Astri hanya bisa menangis namun saat kembali ke rumah, ia berani untuk bernyanyi.[1] Astri mulai serius mendalami bakatnya ketika kelas 5 SD. Ia kerap mengikuti berbagai lomba bernyanyi salah satunya yakni ajang Olimpiade Seni dan Bahasa Indonesia tahun 2012 dan berhasil meraih juara 2 kategori menyanyi solo.[2]

Selain bernyanyi, Astri juga belajar memainkan instrumen musik. Ia mengikuti les piano sejak SD hingga SMA. Sedangkan instrumen gitar ia pelajari sejak 2016. Ketertarikannya terhadap instrumen gitar berasal dari pacarnya saat itu, Adikara Fardy.[1]

Astri menempuh pendidikan di:

Awalnya Astri dikenal melalui sosial media karena ia kerap mengunggah video cover lagu Instagram serta YouTube. Pada tahun 2017, Astri terjun ke industri musik, bergabung dengan perusahaan rekaman Warner Music Indonesia dan merilis singel perdananya berjudul "Menua Bersama" pada 24 November 2017.[4] Berkat lagu tersebut, Astri dinominasikan dalam penghargaan musik negara-negara serumpun Melayu, Anugerah Planet Muzik 2018 untuk kategori Artis Baru Wanita Terbaik.[5]

Setelah merilis singel perdana dan mendaur ulang lagu lama berjudul "Aku Cinta Dia", Astri menunjukkan identitas musiknya melalui lagu dengan genre alternatif soul/R&B berjudul ''It’s Amazing''. Lagu tersebut diciptakan sendiri oleh Astri dengan dibantu oleh Mytha Lestari di bagian bridge.[6][7] ''It’s Amazing'' berhasil membawa Astri meraih penghargaan pertamanya selama berkarier sebagai Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik dalam ajang Anugerah Musik Indonesia 2019.[8]

Pada tahun 2020, Astri mengikuti Song Writing Camp di Swedia selama 3 hari. Selama mengikuti Song Writing Camp, Astri berhasil menuliskan tiga lagu, salah satunya yakni "Runaway".[9] "Runaway" dirilis pada 25 September 2020. Penciptaan lagu ''Runaway'' dilakukan oleh Astri bersama produser asal Swedia, yakni Mr Fantastic atau Bj'rn Djupstr'm, yang merupakan produser musik beberapa musisi internasional seperti Nicki Minaj dan Jennifer Lopez.[10][11] Lagu ini kembali membawa Astri meraih penghargaan sebagai Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik dalam ajang Anugerah Musik Indonesia 2021.[12]

Astri merilis debut album mini, Adolescent pada 12 Februari 2021. Adolescent berisikan enam lagu yang seluruhnya berbahasa Inggris dengan genre R&B di antaranya "Finally Found You", "Runaway", "Shush", "Baby", "Pretty Like You", dan "Take Me Home". Adolescent mengungkap perjalanan seorang remaja menjadi dewasa dan merekam hal yang dekat di dalam hati dengan cerita cinta mendominasi setiap lagu dalam album. Penggunaan Bahasa Inggris untuk album ini dimaksudkan agar lagu-lagu di dalamnya dapat diterima oleh pasar musik Asia dan Internasional.[13] Beberapa nama besar di industri musik juga ikut terlibat dalam pembuatan album ini, yakni Elijah N, Mr. Fantastic, dan Toby Gad. Dia juga turut berkolaborasi dengan dua musisi muda, yaitu untuk lagu "Baby" dengan Leanne & Naara asal Filipina serta Monica Karina untuk lagu "Pretty Like You".[14]

Diskografi

[sunting | sunting sumber]

Album mini

[sunting | sunting sumber]
Daftar album mini dengan detail terpilih
Judul Detail album Ref.
Adolescent [15]
Space
  • Rilis: 24 Maret 2023
  • Label: Warner Music Indonesia
  • Format: Unduhan digital
[16]
Sebagai penyanyi utama
Judul Tahun Album Ref.
"Menua Bersama" 2017 Single non-album [4]
"Aku Cinta Dia" 2018
"Menua Bersama (Acoustic)" [17]
"It's Amazing" [6]
"Karenamu" [18]
"Tak Lagi Sama" 2019 [19]
"Tanpa Rindu" [20]
"Tak Bisa"
(bersama Nino)
2020 [21]
"Runaway" Adolescent [22]
"Finally Found You" [23]
"Shush" [24]
"Shush (The Only One)"
(menampilkan Conor Matthews)
2021 Single non-album [25]
"When You, Were Mine" [26]
"Butterfly" [27]
"Pizza Pepperoni" 2022 [28]
"I Don't Mind: Red+Blue" [29]
"Untitled"
(bersama Maliq & D'Essentials)
[30]
"Goodnight Kiss" 2023 Space [31]
"Ground Zero"
"Nobody But You" [32]
Sebagai penyanyi yang ditampilkan
Judul Tahun Album Ref.
"Me Me We"
(Ailee, Ravi, dan Newkidd menampilkan Aizat Amdan, Chillies, PAM ANSHISA, Quest & Rahmania Astrini)
2020 Single non-album [33]
"Pick Me"
(Wafia menampilkan Rahmania Astrini)
2021 [34]
"BahagiAIA"
(AIA menampilkan Barsena Bestandhi, Melisa Hart & Rahmania Astrini)
2022 [35]
"I Feel Good"
(Pink Sweat$ menampilkan Rahmania Astrini)
I Feel Good (Asia Edition) [36]

Penampilan tamu

[sunting | sunting sumber]
Daftar penampilan tamu non-singel, dengan penyanyi lain, menunjukkan tahun rilis dan nama album
Judul Tahun Artis Album
"Barangsiapa" 2019 The Panasdalam Bank Dilan 1990-1991
"Hargai Cintaku" 2020 Trisouls Serenada

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2021 Kisah Manis Tinder Ayu Peran utama, 5 episode

Penampil pembuka

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan dan nominasi

[sunting | sunting sumber]
Penghargaan Tahun Kategori Nomine Hasil Ref.
Anugerah Musik Indonesia 2018 Karya Produksi Aransemen Ulang Terbaik "Aku Cinta Dia" Nominasi [40]
2019 Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik "It's Amazing" Menang [41]
2021 "Runaway" Menang [12]
Duo/Grup/Grup Vokal/Kolaborasi Soul/R&B Terbaik "Pretty Like You" (bersama Monica Karina) Nominasi
2022 Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik "Butterfly" Nominasi [42]
2023 Duo/Grup/Kolaborasi Soul/R&B Terbaik "Space" (bersama Teddy Adhitya) Nominasi [43]
Anugerah Planet Muzik 2018 Artis Baru Wanita Terbaik "Menua Bersama" Nominasi [5]
Bandung Music Awards 2023 Penyanyi Jazz Solo Wanita Terpopuler "Untitled" Menang [44]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b "Rahmania Astrini si 'Jago Kandang' yang Suaranya Disebut Mirip Raisa - kumparan.com". kumparan.com. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  2. ^ Liputan6.com (2019-05-13). "Rahmania Astrini Bicara Soal Perjalanan Karier Bermusik". liputan6.com. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  3. ^ "Rahmania Astrini - Pangkalan Data Pendidikan Tinggi". pddikti.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2022-11-01. 
  4. ^ a b "Rahmania Astrini, 'Si Jago Kandang' ini akhirnya luncurkan single Menua Bersama". bandung.merdeka.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-31. 
  5. ^ a b "Sederet Nominasi Artis Indonesia dan Mancanegara pada Anugerah Planet Muzik 2018". Grid.ID. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  6. ^ a b Fimela.com (2018-07-17). "Cerita Rahmania Astrini di Balik Lagu It's Amazing". fimela.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  7. ^ Perdana, Satria. "It's Amazing, Single Eksistensi Rahmania Astrini di Dunia Musik Indonesia". infopensi.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-11-05. 
  8. ^ eventori.id. "Rahmania Astrini, Peraih Artis Solo Wanita R&B Terbaik dari AMI Awards 2019". Diakses tanggal 2022-11-05. 
  9. ^ "Ikut 'Song Writing Camp' di Swedia, Rahmania Astrini Tulis 3 Lagu, Salah Satunya Berjudul 'Runaway'". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2022-11-05. 
  10. ^ eventori.id. "Rahmania Astrini Ketagihan Garap Lagu di Luar Negeri". Diakses tanggal 2022-11-05. 
  11. ^ "Single 'Runaway' Digarap Rahmania Astrini Saat di Swedia". Republika Online. 2020-10-01. Diakses tanggal 2022-11-05. 
  12. ^ a b "Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2021". pramborsfm (dalam bahasa Inggris). 2021-11-16. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  13. ^ Media, Kompas Cyber (2021-02-15). "Rahmania Astrini Rilis Debut EP Bertajuk Adolescent". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-11-07. 
  14. ^ "Rahmania Astrini Rilis EP Perdana, Adolescent". VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Diakses tanggal 2022-11-07. 
  15. ^ Liputan6.com (2021-02-18). "Rahmania Astrini Perkenalkan Mini Album Adolescent, Berisi 6 Lagu Berbahasa Inggris". liputan6.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  16. ^ "Menuju Album Perdana, Rahmania Astrini dan Teddy Adhitya Merilis Single Space". VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Diakses tanggal 2023-06-04. 
  17. ^ admin (2018-05-09). "Sukses Dengan Versi Full Musiknya, Rahmania Astrini Rilis Lagu "Menua Bersama" Dalam Versi Akustik". Cadaazz.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-31. 
  18. ^ Fimela.com (2018-11-19). "Rahmania Astrini Buai Pendengar dengan Single Kedua, Karenamu". fimela.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  19. ^ developer, mediaindonesia com (2019-07-03). "Single Rahmania Astrini Berjudul Tak Lagi Sama Dirilis". mediaindonesia.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  20. ^ "Rahmania Astrini, Rilis Single Tanpa Rindu". citraselebriti.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-31. 
  21. ^ "Rilis Lagu "Tak Bisa", Rahmania Astrini Duet dengan Nino RAN". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  22. ^ "Rilis Lagu Runaway, Rahmania Astrini Gandeng Produser Mr Fantastic". suara.com. 2020-09-29. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  23. ^ "Rilis Finally Found You, Rahmania Astrini: Lagu Ini Aku Tulis untuk Orang Spesial". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  24. ^ "Rahmania Astrini Rilis Single Shush Ciptaan Pemenang Grammy, Toby Gad". kumparan. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  25. ^ BisnisAsia, Red. "Duet dengan Connor Matthews, Astri Hadirkan Single "Shush (The Only One)" | BisnisAsia.co.id". Diakses tanggal 2022-10-31. 
  26. ^ Hayati, Istiqomatul (2021-10-09). "Rilis Single When You, Were Mine, Rahmania Astrini Ungkap Sesal". Tempo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-31. 
  27. ^ antaranews.com (2021-11-27). "Rahmania Astrini rilis "Butterfly", beda dari karya sebelumnya". Antara News. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  28. ^ antaranews.com (2022-01-28). "Rahmania Astrini suguhkan "Pizza Pepperoni" untuk pasangan LDR". Antara News. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  29. ^ "Rilis Lagu 'I Don't Mind' Dengan Dua Versi, Rahmania Astrini Ingin Tunjukkan Dua Sisi Diri - Hai". hai.grid.id. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  30. ^ developer, medcom id (2022-10-22). "Rahmania Astrini Bawakan Ulang Lagu Untitled Milik Maliq & DEssentials". medcom.id. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  31. ^ Fimela.com (2023-01-31). "Cari Inspirasi di Belanda, Rahmania Astrini Rilis Dua Single Terbaru di Awal 2023". fimela.com. Diakses tanggal 2023-06-04. 
  32. ^ "Rahmania Astrini Patah Hati dalam Nobody but You". VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Diakses tanggal 2023-06-04. 
  33. ^ Fimela.com (2020-08-06). "Bersama Penyanyi di 6 Negara, Rahmania Astrini Rilis Me Me We". fimela.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  34. ^ "Kolaborasi Wafia dan Rahmania Astrini Hadirkan "Pick Me"". Boleh Music (dalam bahasa Inggris). 2021-05-22. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  35. ^ "Temukan Bahagiaia". www.aia-financial.co.id. Diakses tanggal 2023-06-12. 
  36. ^ antaranews.com (2022-10-08). "Pink Sweat$ gandeng Rahmania Astrini di lagu "I Feel Good"". Antara News. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  37. ^ "Dibuka dengan "Satu Kali", Konser Tulus di Yogyakarta Berlangsung Meriah". kumparan. Diakses tanggal 2023-06-12. 
  38. ^ Anggraini, Pingkan. "Keren! Rahmania Astrini Jadi Special Guest di Konser Coldplay Jakarta". detikhot. Diakses tanggal 2023-06-12. 
  39. ^ Media, Kompas Cyber (2023-06-12). "Rahmania Astrini Jadi Special Guest Konser Coldplay di Jakarta". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-06-12. 
  40. ^ Khoiri, Agniya. "Daftar Lengkap Nominasi AMI Awards 2018". hiburan. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  41. ^ Tim. "Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2019". hiburan. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  42. ^ Indonesia, C. N. N. "Daftar Nominasi AMI Awards 2022". hiburan. Diakses tanggal 2022-11-02. 
  43. ^ febriani, prih prawesti. "Daftar Lengkap Nominasi AMI Awards 2023". detikhot. Diakses tanggal 2023-10-11. 
  44. ^ "Malam Penghargaan Bandung Music Awards 2023 Banyak Hadirkan Kejutan, Berikut Daftar Lengkap Pemenangnya". Destinasi Bandung (dalam bahasa Inggris). 2023-12-22. Diakses tanggal 2024-03-01. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]