Wikipedia:Arsip halaman utama/2021/03/22
Artikel pilihan
Kleopatra adalah penguasa aktif terakhir Kerajaan Wangsa Ptolemaios di tanah Mesir. Kleopatra juga seorang diplomat, laksamana, administrator, poliglot, dan pujangga ilmu pengobatan. Selaku putri wangsa Ptolemaios, Kleopatra adalah keturunan dari pendiri wangsanya, Ptolemaios I Soter, salah seorang mantan senapati Yunani Makedonia sekaligus pengiring Aleksander Agung. Sepeninggal Kleopatra, Mesir dijadikan salah satu provinsi Kekaisaran Romawi. Perubahan status Mesir ini menandai akhir dari Zaman Helenistik yang bermula pada masa pemerintahan Aleksander Agung (336–323 SM). Walaupun begitu, nama besar Kleopatra terabadikan dalam bentuk karya-karya seni rupa, baik yang kuno maupun modern, dan kejadian-kejadian yang pernah ia alami semasa hidup diabadikan dalam karya-karya sastra maupun media lainnya. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga COVID-19 Indonesia adalah 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Sekitar 137 orang tewas dalam penyerbuan ISIL di Tahoua, Niger.
- Avi Wigderson dan László Lovász (gambar keduanya) bersama memenangi Penghargaan Abel atas karya mereka dalam bidang teori kompleksitas komputasi dan teori graf.
- Samia Suluhu menjadi presiden wanita pertama Tanzania yang menggantikan John Magufuli yang meninggal dunia pada usia 61 tahun.
- Anne Lacaton dan Jean-Philippe Vassal bersama memenangi Penghargaan Arsitektur Pritzker.
Tahukah Anda
- "... bahwa di antara para muwaqqit Masjid Umayyah di Damaskus pada abad ke-14, terdapat ilmuwan Ibnu asy-Syathir yang menemukan model planet geosentris yang secara matematika setara dengan model-model Copernicus kelak?
- "... bahwa meskipun namanya mengandung arti "balapan", dalam ajang pacu jawi (gambar), sapi-sapi hanya dilepas sepasang tanpa lawan tanding, dan tidak ada pemenang secara resmi?"
- "... bahwa dalam Pertempuran Leuwiliang, pasukan Australia yang didukung oleh pasukan artileri Amerika Serikat dan tank Britania Raya mencoba untuk menahan pasukan Kekaisaran Jepang di Leuwiliang, Jawa Barat, dalam rangka melindungi penarikan pasukan Belanda dalam menghadapi invasi Jawa oleh Jepang?"
- "... bahwa Kebijakan Pertanian Bersama dirancang dengan tujuan untuk membantu para petani Uni Eropa, tetapi di sisi lain beberapa instrumennya juga mendistorsi pasar dan merugikan negara-negara berkembang?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Maret 2021).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
- 1784 - Buddha Zamrud dipindahkan diiringi upacara besar ke tempatnya yang sekarang di Wat Phra Kaew, Kerajaan Thai.
- 1916 - Kaisar Tiongkok yang terakhir, Yuan Shikai, turun tahta dan Republik Tiongkok dikembalikan seperti semula.
- 1945 - Liga Arab dibentuk di Kairo melalui penandatanganan perjanjian antara Mesir, Suriah, Irak, Yaman, dan Arab Saudi
- 1993 - Intel Corporation meluncurkan chip Pentium yang pertama (80586), menampilkan kecepatan waktu 60 MHz, 100+ MIPS, dan jalur data 64 bit.
- 1997 - Komet Hale-Bopp berada di lokasi jalur yang paling dekat dengan Bumi.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.840 × 2.543 piksel, 2,05 MB)