Wikipedia:Arsip halaman utama/2021/10/14
Artikel pilihan
Everything Tastes Better with Bacon adalah sebuah buku memasak masakan dengan bakon yang ditulis oleh Sara Perry (gambar). Ia adalah penulis, kritikus makanan, dan kolumnis untuk surat kabar The Oregonian. Buku tersebut diterbitkan di Amerika Serikat pada tanggal 1 Mei 2002, oleh Chronicle Books, dan edisi dalam bahasa Prancis pada tahun 2004 oleh Les Éditions de l'Homme di Montreal. Dalam buku tersebut, Perry menjelaskan konsep asli berupa resep-resep dalam mencampurkan gula dengan daging bakon. Buku tersebut juga memasukkan resep-resep hidangan rasa bakon dan bakon dalam hidangan penutup. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga Covid-19 Indonesia adalah 119 psw 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Kebakaran menara menewaskan 46 orang dan melukai 41 orang di Kaohsiung, Taiwan.
- Alexander Schallenberg (gambar) menjadi Kanselir Austria menggantikan Sebastian Kurz yang mengundurkan diri.
- Penghargaan Nobel Ekonomi dianugerahkan kepada David Card atas karyanya mengenai ekonomi buruh, serta Joshua Angrist dan Guido Imbens atas karya mereka mengenai hubungan kausalitas.
- ANO 2011 yang dipimpin Andrej Babiš memperoleh kursi terbanyak dalam pemilihan umum legislatif Republik Ceko.
Tahukah Anda
- "... bahwa batang pinang kera paya (Pinanga patula) dapat dijadikan sebagai batang tombak dan tongkat?"
- "... bahwa Kent Hovind, seorang penginjil dan kreasionis Amerika Serikat, berteori bahwa pada zaman Nuh, sebuah meteor es melayang ke bumi, pecah di luar angkasa, dan jatuh ke Kutub Utara dan Kutub Selatan bumi akibat tarikan medan magnet bumi?"
- "... bahwa Monumen Nasional Kelautan Papahānaumokuākea, sebuah Situs Warisan Dunia yang mencakup area laut seluas 360.000 km2 serta sepuluh pulau dan atol di Kepulauan Hawaii Barat Laut, merupakan salah satu kawasan laut yang dilindungi yang terbesar di dunia?"
- "... bahwa Fonterra, pengekspor 30% susu yang diperdagangkan antar negara di dunia dan perusahaan terbesar di Selandia Baru, merupakan sebuah koperasi yang dibentuk oleh para peternak sapi perah?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Oktober 2021).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
14 Oktober: Hari Pertahanan Ukraina di Ukraina
- 1933 - Jerman Nazi mengundurkan diri dari Liga Bangsa-Bangsa.
- 1949 - Perang Saudara Tiongkok: Pasukan Komunis Tiongkok menduduki kota Guangzhou (Kanton), di Guangdong, Tiongkok.
- 1962 - Krisis Rudal Kuba dimulai.
- 1968 - Siaran televisi pertama dari ruang angkasa disampaikan dari wahana antariksa berawak Apollo 7.
- 1973 - Pemberontakan berdarah di Kerajaan Thai, 100.000 orang memprotes pemerintahan militer Thanom.
Tanggal lain: 13 Oktober – 14 Oktober – 15 Oktober
Gambar pilihan
(ukuran asli: 4.256 × 2.832 piksel, 7,02 MB)
Arsip Gambar Pilihan
« Panorama pelabuhan Hong Kong, yang terlihat dari Victoria Peak pada malam hari
Oleh: NASA
Lisensi: Domain umum