Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/02/08
Artikel pilihan
Mahmoed Joenoes adalah seorang ulama Indonesia. Ia melewatkan waktunya sebagai pendidik dan pengajar. Ia dikenal pula melalui karya-karyanya meliputi sedikitnya 75 judul buku, termasuk menyusun Tafsir Qur'an Karim dan kamus Arab-Indonesia. Melalui jabatannya di Departemen Agama, ia menginisiasi dan memperjuangkan masuknya mata pelajaran pendidikan agama dalam kurikulum nasional. Buku-bukunya masih dipergunakan untuk keperluan pengajaran madrasah dan pesantren Indonesia. Yunus menerima gelar doktor kehormatan di bidang tarbiyah dari IAIN Syarif Hidayatullah, Jakarta dan namanya disematkan untuk jalan menuju kampus IAIN Imam Bonjol, Padang. Pada 1 Juni 1957, Yunus menjabat sebagai rektor pertama Akademi Dinas Ilmu Agama (ADIA) di Jakarta yang kini bersambung menjadi UIN Syarif Hidayatullah. Jabatan terakhirnya selama menjadi pegawai Departemen Agama adalah rektor pertama IAIN Imam Bonjol sejak 1967 sampai 1970. Ia meninggal dalam usia 82 tahun pada 16 Januari 1982. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
Saluran siaga Covid-19 Indonesia adalah 119 psw 9 / 021-5210411 / 081212123119
- Olimpiade Musim Dingin dibuka di Beijing, Tiongkok.
- Pemimpin Negara Islam Irak dan Syam Abu Ibrahim al-Hasyimi al-Qurasyi tewas dalam serangan militer Amerika Serikat di Idlib, Suriah.
- Siklon Batsirai (citra satelit) yang menerjang Madagaskar dan Mauritius menewaskan 23 orang.
- Partai Sosialis yang dipimpin António Costa memperoleh kursi terbanyak dalam pemilihan umum legislatif Portugal.
Tahukah Anda
- "... bahwa arah kiblat untuk koordinat mana pun kini dapat dihitung langsung dengan sebuah rumus trigonometri (gambar ilustrasi)?
- "... bahwa Peninjauan Berkala Universal (Universal Periodic Review) adalah sebuah mekanisme yang ada di Dewan Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa yang dimulai pada tahun 2005 untuk mengkaji secara berkala performa hak asasi manusia dari ke-193 negara-negara anggota PBB?"
- "... bahwa Kasus Mortara pada era 1850-an dan 1860-an berkisar seputar tindakan pengambilan paksa yang dilakukan pemerintah Negara Gereja di Bologna terhadap Edgardo Mortara, seorang kanak-kanak Yahudi yang baru berumur enam tahun, atas dasar pengakuan seorang mantan pelayan keluarga Mortara bahwa Edgardo sudah ia baptis darurat saat sakit semasa bayi?"
- "... bahwa Prancisasi Brussel adalah istilah yang mengacu pada transformasi kota Brussel di Belgia dari kota yang mayoritas berbahasa Belanda menjadi kota yang bilingual atau bahkan multilingual dengan bahasa Prancis sebagai bahasa mayoritas dan lingua franca?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Februari 2022).
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
8 Februari: Hari Prešeren di Slovenia
- 421 - Konstantius III menjadi kaisar bersama Kekaisaran Romawi Barat.
- 1904 - Pertempuran Port Arthur: Serangan torpedo kejutan yang dilakukan Jepang di Port Arthur, Tiongkok memulai Perang Rusia-Jepang.
- 1904 - Perang Aceh: pasukan Marsose pimpinan G.C.E. van Daalen memulai ekspedisi ke Tanah Gayo, Alas, dan Batak yang berujung pada pembantaian penduduk setempat.
- 1942 - Banjarmasin, Kalimantan Selatan dibumihanguskan oleh AVC (Algemene Vernielings Corps).
- 1943 - Perang Dunia II: Pertempuran Kursk - tentara Rusia merebut kota tersebut.
- 1971 - Bursa saham elektronik pertama, NASDAQ, dibuka di Amerika Serikat.
Tanggal lain: 7 Februari – 8 Februari – 9 Februari
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.961 × 3.870 piksel, 11,5 MB)
Oleh: Markburger83, dimodifikasi oleh Lauro Sirgado
Lisensi: CC BY-SA 3.0