Lompat ke isi

Wikipedia:Warung Kopi (Usulan)/Arsip/2023/7

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Halaman disambigu[sunting sumber]

Saya menemukan halaman disambigu mengenai Partai Masyumi, seperti:

  1. Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia (1945)
  2. Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia (2020)
  3. Partai Politik Islam Indonesia Masyumi
  4. Partai Masyumi Baru


Saya mengusulkan untuk digabungkan menjadi satu halaman Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia saja, karena ada yang mempertanyakan kelayakan halaman Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia (2020) yang merupakan partai yang tidak lolos kualifikasi sebagai partai peserta pemilu 2024 di wikipedia. Saya juga sudah memasangkan tag gabung pada halaman no. 2-4 ke halaman no. 1. Halaman no. 4 masih abu-abu untuk digabungkan ke halaman no. 1 (jika merujuk pada isi halaman no. 4 tersebut). Mungkin usulan ini bisa dipertimbangkan. Terimakasih. Ariandi Lie Ngobrol aja 31 Maret 2023 21.00 (UTC)[balas]

Gabungin aja mas, saya setuju. Mungkin di halaman Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia bisa ditambahin bagian tersendiri berikut penjelasan singkatnya terkait berdirinya partai baru tsb yg memakai nama partai lama. F1fans (bicara) 1 April 2023 14.16 (UTC)[balas]
Menurut saya sudah tepat keempatnya dipisah. Justru masalah menggabungkan entitas-entitas yang berbeda menjadi satu. Partai-partai baru tsb bukan pelanjut legal dari Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia (1945). Rahmatdenas (bicara) 29 Mei 2023 07.14 (UTC)[balas]
@Ariandi Lie dan @F1fans jika artikel-artikel tersebut digabungkan nantinya tambah panjang dong isinya jadi lebih baik disebutkan saja di Partai Masyumi (disambiguasi) Badak Jawa (bicara) 29 Mei 2023 10.10 (UTC)[balas]
Alasan kenapa saya mengusulkan partai ini digabungkan adalah:
  1. Pada Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia (2020) disebutkan bahwa partai ini merupakan partai yang dihidupkan kembali setelah dibubarkan tahun 1960. Partai ini merupakan partai Masyumi reborn dari Partai Majelis Syuro Muslimin Indonesia. Antara pro dan kontra, Partai Masyumi 2020 ini kontroversial.
  2. Partai ini (Masyumi 2020) tidak lolos verifikasi pada Pemilu 2024. Sempat ada pengguna yang mempertanyakan Partai-partai politik yang tidak lolos verifikasi Pemilu 2024 semua halamannya dihapus, sementara Partai Masyumi 2020 masih dipertahankan artikelnya.
  3. Pada Partai Politik Islam Indonesia Masyumi disebutkan juga merupakan kepanjangan dari Partai Masyumi yang dibubarkan tahun 1960.
Ariandi Lie Ngobrol aja 29 Mei 2023 10.30 (UTC)[balas]
Sudah 2 bulan masalah ini belum mendapat tanggapan dari Pengurus, apa yang harus dilakukan (digabungkan atau tidak atau bagaimana bila ada solusi lain) ?? Ariandi Lie Ngobrol aja 30 Mei 2023 15.58 (UTC)[balas]

pertahankan yang sudah ada saja. saya sepakat dengan pendapat rahmatdenas cc @Ariandi Lie:
- Ustad abu gosok (bicara) 10 Juli 2023 12.26 (UTC)[balas]

Lagu NOAH[sunting sumber]

Saya ingin saran dari teman-teman semua. Lagu NOAH yang Cobalah Mengerti diganti lirik dan judulnya jadi Bebaskan Energimu. Apakah harus ditambahkan ke diskografi NOAH atau tidak perlu? Referensi:https://www.celebrities.id/amp/band-noah-ubah-lagu-cobalah-mengerti-jadi-bebaskan-energimu-ariel-itu-challange-x9xN47 , https://m.mediaindonesia.com/hiburan/579960/noah-ubah-lagu-cobalah-mengerti-jadi-bebaskan-energimu , https://www.inews.id/amp/multimedia/photo/noah-rilis-video-bebaskan-energimu. Terima kasih GreatLine (bicara) 31 Mei 2023 00.20 (UTC)[balas]

Kalau versi barunya tidak dirilis sebagai singel (di streaming service atau media fisik), mending tidak dimasukkan ke diskografi. Satu hal lagi, hal ini lebih cocok dibahas di Pembicaraan:Diskografi Noah. Daud (hubungi) 31 Mei 2023 10.15 (UTC)[balas]
@GreatLine Jelas tidak perlu, itu kan bukan lagu baru. Itu kan promosi pakai lagu yang liriknya diubah sedikit. Veracious ^(•‿•)^ 23 Juli 2023 12.11 (UTC)[balas]
Terima kasih sarannya @Veracious dan @Daud I.F. Argana. GreatLine (bicara) 24 Juli 2023 05.59 (UTC)[balas]

Proposal lintas kereta api di artikel stasiun KA Pulau Jawa[sunting sumber]

Selamat siang kepada Wikipediawan dan Wikipediawati yang budiman, saya mengajukan usulan untuk menyunting suatu stasiun kereta api dengan empat lintas KA utama di Pulau Jawa yaitu Selatan, Tengah, Utara dan Timur, tetapi sumbernya dari dokumen DJKA dan PT KAI di segmen "Jarak Antar Stasiun di Pulau Jawa" dan saya sisipkan dokumen seperti ini, https://djka.dephub.go.id/uploads/202305/KP-DJKA_67_TAHUN_2023_GAPEKA_JAWA_2023.pdf#page=133 di halaman 133 dan https://sites.google.com/a/semboyan35.com/kakominfo/home/tabjarak karya Totok Purwo dan apakah usulan saya ini cocok untuk menyunting suatu stasiun? Terima kasih.

Gilang Bayu Rakasiwi (bicara) 8 Juni 2023 04.49 (UTC)[balas]

cocok, kok. cc @Gilang Bayu Rakasiwi: saya agak ragu dengan semboyan35 karena, sependek pengetahuan saya, semboyan35 adalah situs yang berisi forum. jadi mirip kaskus
- Ustad abu gosok (bicara) 10 Juli 2023 12.21 (UTC)[balas]
Betul, keakuratan Semboyan35 masih dipertanyakan karena forum tersebut belum mempunyai cukup bukti yang autentik seperti dokumen pemerintah seperti dari DJKA dan PT KAI dan mereka harus memperbaiki keakuratan bukti supaya mendukung artikel yang berkualitas seperti tata bahasa dan sumber. Gilang Bayu Rakasiwi (bicara) 10 Juli 2023 13.52 (UTC)[balas]

Usulan gabungan 2 kat[sunting sumber]

Kategori:Administrasi Wikipedia + Kategori:Kepengurusan Wikipedia. Taylor 49 (bicara) 30 Juni 2023 17.38 (UTC)[balas]

Setuju saja bila demi efisiensi. Ezagren (메시지를 보내) 3 Juli 2023 07.56 (UTC)[balas]
Beda. (Timbunan) Administrasi bisa dibantu oleh pengguna non-pengurus. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin bicara 23 Juli 2023 19.05 (WIB) 23 Juli 2023 12.05 (UTC)[balas]

Pemindahan halaman 'Moskwa' ke 'Moskow'[sunting sumber]

Bolehkah saya meminta bantuan pengurus untuk memindahkan halaman Moskwa ke Moskow? Saya beralasan bahwa Kemlu pun menggunakan kata 'Moskow' alih-alih 'Moskwa' untuk menyebut ibu kota Rusia tersebut. Dapat dilihat di sini.
Saya tidak bisa melakukannya karena halaman tujuan sudah ada. Apakah memang pemindahan menuju halaman yang sudah ada hanya bisa dilakukan oleh pengurus ataukah ada cara lain yang dapat dilakukan oleh pengguna non pengurus?
Pelautmalaka (bicara) 15 Juli 2023 13.23 (UTC)[balas]

Sepertinya butuh pengurus untuk menghapus halaman pengalihan Moskow yang sudah ada, karena riwayat halamannya sudah punya lebih dari satu revisi.
Diskusi pemilihan nama biasanya dibicarakan di Wikipedia:Warung Kopi (Bahasa). Mungkin lebih baik ini dipindahkan ke sana dulu? Daud (hubungi) 18 Juli 2023 07.08 (UTC)[balas]
@Pelautmalaka: Coba terlebih dahulu berikan tanda templat pindah ke atau {{pindah ke|halaman yang ingin dipindah}} pada halaman artikel terkait dan letakan paling atas, agar nantinya editor lainnya bisa melihat ada usulan pindah. Jangan lupa juga, memberikan alasannya di halaman pembicaraan. Meabook (bicara) 22 Juli 2023 10.11 (UTC)[balas]

Usulan dipindahkan ke sini. Terima kasih. Pelautmalaka (bicara) 22 Juli 2023 12.49 (UTC)[balas]

Usulan pencabutan status pengurus Pengguna:Ariandi Lie[sunting sumber]

Menimbang tindakan pengurus baru yang memblokir banyak pengguna dengan lama yang tidak wajar, saya mengajukan agar status kepengurusan beliau dicabut. Bukti Dia memblokir banyak pengguna dengan durasi nggak masuk akal dua tahun pemblokiran, bahkan ada yang selamanya. Tidak masuk akal. Siapa sih yang milih dia? Pilihan kalian salah! – komentar tanpa tanda tangan oleh Pelautmalaka (bk).

Bukan di sini tempatnya. Lihat Wikipedia:Kebijakan_mengenai_kepengurusan#Pencabutan_status_pengurus. dwadieff 19 Juli 2023 16.52 (UTC)[balas]
Jadi, di mana tempat yang memungkinkan pengguna lain mengajukan usulan pencabutan pengurus? Pelautmalaka (bicara) 23 Juli 2023 11.09 (UTC)[balas]
Wikipedia:Pengurus/Pencabutan status pengurus ꦱꦭꦩ꧀Bennylin bicara 23 Juli 2023 19.06 (WIB) 23 Juli 2023 12.06 (UTC)[balas]
jadi kita gak boleh ngelamtur kata ariandi lie KTNTIM (bicara) 15 Agustus 2023 09.19 (UTC)[balas]
Untuk Ariandi Lie, diharapkan bisa membaca ulang Wikipedia:Kebijakan_pemblokiran#Prosedur_pemblokiran, dan di sana sudah dijelaskan perihal "Lamanya pemblokiran" yang wajar. ꦱꦭꦩ꧀Bennylin bincang 24 Juli 2023 01.04 (WIB)
Saya baru membaca komentar bung Bennylin. Saya bisa jelaskan masalah ini:
  1. Pengguna ini melakukan serangkaian serangan pada halaman pembicaraan pengguna lain dengan menempatkan {{pengguna siluman}} dalam jumlah yang cukup banyak pada halaman pembicaraan pengguna yang diserang.
  2. Pengguna ini menyebabkan perang suntingan. Pengguna ini terus-menerus melakukan serangkaian serangan tersebut menggunakan 7 alamat IP berbeda (4-5 diantaranya diblokir). Sebelum diblokir pun pengguna ini menyerang halaman yang sama berganti-ganti IP.
  3. Bahkan pengguna ini menyerang siapapun yang mengembalikan suntingannya pada halaman pengguna yang diserangnya.
  4. Pengguna ini juga dilaporkan oleh pengguna lain pada halaman WP:PPP.
  5. Walaupun sudah diberi tahu dan diberikan peringatan, pengguna ini masih melakukan hal yang sama. Sehingga halaman pembicaraan dan halaman pengguna yang diserangnya dilindungi.
  6. Setelah halaman pengguna dan halaman pembicaraan pengguna yang diserangnya dilindungi dari anonim, pengguna ini sepertinya membuat akun pengguna baru. Tapi bukan nama pengguna yang dipakai ini.

Catatan Catatan: halaman-halaman yang diserang oleh pengguna ini sebelumnya sudah masuk WP:IPS. Halaman-halaman tersebut saya blokir selain untuk melindungi serangan pengguna ini juga terkait LTA (walaupun belum ada pemeriksaan hingga saat ini di WP:IPS). Ariandi Lie Diskusi disini saja 30 Juli 2023 15.49 (UTC)[balas]