Lompat ke isi

Maurikius

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Maurikios)
Maurikius
Kaisar Romawi Timur
Tremissis Kaisar Maurikius.
Berkuasa13 Agustus 582 – 27 November 602
(20 tahun, 106 hari)
PendahuluTiberius II Konstantinus
PenerusFokas
Kelahiran539
Arabissus, Kapadokia (sekarang Afşin, Provinsi Kahramanmaraş, Turki)
Kematian27 November 602 (umur 63)
Konstantinopel
Nama lengkap
Flavius Mauricius Tiberius Augustus
DinastiDinasti Yustinianus
AyahPavlos

Maurikius atau Maurikios (bahasa Latin: Flavius Mauricius Tiberius Augustus; bahasa Yunani: Φλάβιος Μαυρίκιος Τιβέριος Αὔγουστος) (53927 November 602) adalah Kaisar Romawi Timur yang berkuasa dari tahun 582 hingga 602.

Ia merupakan jenderal yang penting pada masa mudanya dan berhasil mengalahkan Kekaisaran Sasaniyah. Setelah menjadi kaisar, ia berhasil memenangkan Perang Romawi Timur-Sassaniyah 572-591 dan menikahkan putrinya dengan raja Persia Khosrau II.

Maurikius juga melancarkan kampanye militer melawan bangsa Avar di Balkan dan berhasil mengusir mereka dari batas sungai Donau pada tahun 599. Ia juga merupakan kaisar pertama yang mengadakan kampanye militer di sepanjang sungai Donau dalam dua ratus tahun terakhir. Di Barat, ia mendirikan dua provinsi semi otonom yang besar yang disebut eksarkatus. Di Italia, ia mendirikan Eksarka Ravenna pada tahun 584, sementara di Afrika ia mendirikan Eksarkatus Afrika pada tahun 590. Tujuannya adalah untuk memperkuat posisi Romawi Timur di kedua wilayah tersebut.

Masa kekuasaannya dihantui oleh masalah keuangan dan peperangan yang tak kunjung berakhir. Pada tahun 602, jenderal Phocas merebut takhta dan menghukum mati Maurikius beserta enam putranya. Peristiwa ini akan menjadi bencana bagi kekaisaran karena Khosrau II menjadikannya sebagai alasan untuk menyerang yang akan membuat kedua negara tersebut lemah dan tak mampu menghadapi penaklukan Muslim awal.

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Bacaan selanjutnya

[sunting | sunting sumber]