Lompat ke isi

Pacific Mall

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pacific Mall
Pacific Mall logo
Pacific Mall Tegal
LokasiTegal
AlamatJalan Mayjend Sutoyo No. 75, Pekauman, Tegal Barat, Tegal, Jawa Tengah
DibukaMei 2003
PemilikSRLand Properties
Jumlah toko50+
Jumlah lantai4
Parkir1,000 kendaraan

Pacific Mall adalah sebuah mal yang ada di Tegal. Mal yang dibuka pada tahun 2003 ini terletak di Jalan Mayjend Sutoyo, Kelurahan Pekauman, Kecamatan Tegal Barat.

Dikelola oleh SRLand Properties, Pacific Mall didirikan sebagai cabang Tegal untuk Pasaraya Sri Ratu, jaringan pusat perbelanjaan yang berawal dari Semarang pada tahun 1978. Sri Ratu berperan sebagai penyewa terbesar Pacific Mall hingga tahun 2018, ketika mereka memutuskan untuk menutup gerai mereka. Saat ini, penyewa terbesar mal ini adalah Matahari Department Store. Terdapat pula toko aksesoris (Optik Melawai), kecantikan dan perawatan tubuh (The Body Shop), perabot rumah tangga (Ace Hardware), variasi (Miniso), salon (Johnny Andrean), makanan dan minuman (HokBen, J.CO Donuts, KFC, Kopi Kenangan, Mako Cake & Bakery, Pizza Hut, Roti'O, Tong Tji Tea House, Yoshinoya), dan bioskop (Cinépolis).[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]