Portal:Matematika/Tahukah Anda
Tampilan
- ... bahwa 1 − 2 + 3 − 4 + · · ·, yaitu penjumlahan semua bilangan bulat positif yang berurutan makin besar serta bernilai positif dan negatif secara selang-seling, sama dengan 1⁄4?
- "... bahwa dari 7 persoalan matematika pada Masalah Milenium, hanya satu yang terpecahkan, yaitu Konjektur Poincaré oleh Grigori Perelman?"
- ... bahwa matematika Islam abad pertengahan, yang berkembang berdasarkan temuan para matematikawan khilafah Islam maupun temuan yang diwariskan dari bangsa Yunani, India, Suriah, dan Babilonia, berpengaruh besar dalam perkembangan ilmu pengetahuan di Eropa?
- ... bahwa Megagon memiliki 1 juta sisi sehingga sulit dibedakan dengan lingkaran?
- ... bahwa beberapa penulis kuno menyatakan bahwa Pythagoras memberlakukan pola makan vegetarian yang ketat? Namun, ada sumber lain yang membantah hal ini. Menurut Aristoksenos, Pythagoras mengizinkan segala jenis makanan dari hewan kecuali daging lembu yang dipakai untuk membajak dan domba.
- ... bahwa walaupun deret 1 + 2 + 4 + 8 + ⋯ dikatakan divergen menuju ke tak terhingga, setidaknya ada satu metode umum yang memberikan hasil penjumlahannya, yaitu −1?
- ... bahwa simbol tak terhingga dalam matematika ∞ berasal dari bilangan Romawi 1000 atau 100 juta?
Daftar
[sunting sumber]Deskripsi | Isi |
---|---|
Bagian 1 |
|
Bagian 2 |
|
Bagian 3 | Portal:Matematika/Tahukah Anda/3 |
Bagian 4 | Portal:Matematika/Tahukah Anda/4 |