Lompat ke isi

Stasiun Kebonromo

Koordinat: 7°25′10″S 111°3′48″E / 7.41944°S 111.06333°E / -7.41944; 111.06333
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Stasiun Kebonromo

Bagian luar Stasiun Kebonromo, 2020
Lokasi
Koordinat7°25′10″S 111°3′48″E / 7.41944°S 111.06333°E / -7.41944; 111.06333
Ketinggian+86 m
Operator
Letak
Jumlah peron2 (satu peron sisi dan satu peron pulau yang sama-sama cukup tinggi)
Jumlah jalur3 (jalur 1 dan 2: sepur lurus)
LayananHanya untuk penyusulan antarkereta api.
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
KlasifikasiIII/kecil[2]
Fasilitas dan teknis
Tipe persinyalan
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun Kebonromo (KRO) adalah stasiun kereta api kelas III/kecil yang terletak di Ngarum, Ngrampal, Sragen; termasuk dalam Daerah Operasi VI Yogyakarta. Angka ketinggian pada papan nama utama stasiun dan di ujung peron tertulis +86 m, sementara di dinding bangunan stasiun tertulis +84 m. Walaupun dinamakan "Kebonromo", stasiun ini tidak terletak di Kebonromo, Ngrampal, Sragen, melainkan terletak di sebelah timur desa tersebut.

Stasiun ini memiliki tiga jalur kereta api. Pada awalnya, hanya jalur 2 yang dijadikan sebagai sepur lurus. Setelah jalur ganda ruas PalurKedungbanteng dioperasikan sejak 5 Maret 2019,[3] jalur 1 juga dijadikan sepur lurus arah Madiun, dan jalur 2 dijadikan sepur lurus arah Solo. Pada saat pembangunan jalur ganda, emplasemen stasiun ini diperpanjang ke arah timur laut, kanopi ditambahkan di peron sisi dan peron pulau antara jalur 2 dan 3, serta sistem persinyalan diubah dari sistem mekanik menjadi sistem persinyalan elektrik.

Saat ini, tidak ada kereta api yang berhenti di stasiun ini selain untuk penyusulan antarkereta api.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Subdit Jalan Rel dan Jembatan (2004). Buku Jarak Antarstasiun dan Perhentian. Bandung: PT Kereta Api (Persero). 
  2. ^ a b Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020. 
  3. ^ Isnanto, Bayu Ardi. "Jalur Ganda Stasiun Palur-Kedungbanteng Resmi Beroperasi". detikcom. Diakses tanggal 2019-03-06. 
Stasiun sebelumnya Piktogram dari KA Jarak Jauh Lintas Kereta Api Indonesia Stasiun berikutnya
Sragen Solo Balapan–Kertosono Kedungbanteng
menuju Kertosono