Artikel pilihan
|
Serayo adalah sistem gotong royong pada masyarakat suku Kerinci yang berada di Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Sistem ini juga sering disebut baselang atau berselang. Pada prinsipnya, serayo merupakan gotong royong yang menguntungkan individu atau memenuhi kepentingan seseorang yang meminta bantuan untuk mengerjakan sesuatu. Adapun permintaan tersebut dilakukan oleh salah satu pihak kepada kaum kerabat terdekatnya, para tetangga yang berada di dekat rumahnya, maupun warga sekampung (kelurahan ataupun dusun). Orang yang dimintai pertolongan akan memberikan bantuan sesuai dengan permintaan pihak yang memerlukan bantuan. Dalam sistem serayo terlihat adanya unsur kerja sama dalam mengerjakan sesuatu yang dipimpin oleh orang yang meminta pertolongan. Orang yang diminta biasanya tidak menolak dan ada ekspektasi bahwa warga akan "membalas" kebaikan sebelumnya. (Selengkapnya...)
|
Peristiwa terkini
|
|
Hari ini dalam sejarah
|
|
Tahukah Anda
|
- "... bahwa walaupun sama sekali tidak memiliki sistem saraf, hewan spons memiliki sejumlah protein yang mirip dengan protein yang berperan penting dalam fungsi saraf?"
- "... bahwa teknik finansial, yang memanfaatkan peralatan matematika terapan, ilmu komputer, statistika, dan teori ekonomi, tidak tergolong dalam bidang ilmu teknik pada umumnya?"
- "... bahwa kriovolkano, yaitu gunung berapi yang mengeluarkan air, amonia, atau metana, dan bukan lava, pertama kali diamati pada Triton, bulan Neptunus?"
- "... bahwa selain dipasarkan di negara tempat pembuatannya, yaitu Malaysia, Proton Prevé juga dipasarkan di Australia, Thailand, Brunei, Singapura, dan Indonesia?"
|
Gambar pilihan
|
|
|
|
|
Wikipedia adalah sebuah ensiklopedia multibahasa yang dapat disunting, disalin, dan disebarkan secara bebas.
Sebanyak 2.861 orang sukarelawan sedang mencoba menyunting dan menciptakan artikel-artikel baru dalam bahasa Indonesia.
Wikipedia terbuka untuk siapa saja, termasuk Anda. Mari bergabung sekarang juga, serta turut berkontribusi bagi penyebaran pengetahuan bebas.
|
|
Kolaborasi artikel baru
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Oktober 2019).
|
|
|
|
Wikipedia bahasa Indonesia disediakan secara gratis oleh Wikimedia Foundation, sebuah organisasi nirlaba. Selain dalam bahasa Indonesia, Wikipedia tersedia dalam bahasa daerah berikut: Aceh, Banjar, Banyumasan, Bugis, Gorontalo, Jawa, Melayu, Minangkabau, Sunda, dan Tetun.
Wikimedia Foundation juga mengoperasikan sejumlah proyek multibahasa lain:
|
|