Lompat ke isi

Shwegyin Nikāya

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Shwegyin Nikaya
ရွှေကျင်နိကာယ
Pada Februari 2012, seribu umat berkumpul untuk Konferensi Shwegyin Nikāya tahunan ke-18 di Monsteri Dhammaduta Zetawon Tawya, Kotapraja Hmawbi, Kawasan Yangon.
SingkatanShwegyin
Tanggal pendirianPertengahan 1800an
TipeOrdo monastik Buddhis
Kantor pusatMyanmar
Jumlah anggota
50.692 (2016)
Tokoh penting
Shwegyin Sayadaw U Jāgara

Shwegyin Nikāya (bahasa Burma: ရွှေကျင်နိကာယ; MLCTS: Hrwekyang Ni.kaya., IPA: [ʃwèdʑɪ́ɴ nḭkàja̰]; juga disebut Shwekyin Nikāya) adalah ordo biksu monastik Buddhisme Theravāda terbesar kedua di Myanmar.[1] Ordo Shwegyin merupakan satu dari sembilan ordo monastik (nikāya) yang dinyatakan sah di negara Myanmar, di bawah "Hukum tahun 1990 tentang Organisasi-organisasi Saṅgha".[2] Shwegyin Nikāya lebih ortodoks ketimbang Thudhamma Nikāya, dengan keketatan dalam mengikuti Vinaya,[3] dan kepemimpinan hierarkial yang lebih tersentralisasi.[4] Kepala Shwegyin Nikāya disebut Saṅgha Sammuti (သံဃာသမ္မုတိ), yang otoritasnya terhadap doktrin dan praktik agama dianggap bersifat absolut (နိကာယဓိပတိ ဥက္ကဋ္ဌ မဟာနာယက ဓမ္မသေနာပတိ).[5]

Indonesia

[sunting | sunting sumber]

Organisasi nonprofit bernama Yayasan Satipaṭṭhāna Indonesia dibimbing oleh Ashin Kusaladhamma, seorang biksu dengan garis penahbisan Shwegyin Nikāya. Ashin Kusaladhamma berkuliah di International Theravāda Buddhist Missionary University (ITBMU) dan ditahbis sebagai biksu oleh Chanmyay Sayadaw Ashin Janakābhivaṁsa pada tahun 2001 di Myanmar.[6] Beliau meraih gelar Sarjana Buddhadhamma dan dianugerahi gelar Sarjana Peraih Medali Emas sebagai lulusan terbaik pada tahun 2004 oleh Pemerintah Myanmar.[7]

Tradisi Pa-Auk oleh Bhaddanta Āciṇṇa (Pa-Auk Sayadaw), seorang biksu dengan garis penahbisan Shwegyin Nikāya, juga telah menanamkan akarnya di Indonesia dengan mendirikan pusat-pusat meditasi Buddhis yang menekankan pada pengajaran dan pelatihan meditasi samatha-vipassanā. Semua pengajaran dan pelatihan meditasi tersebut mengacu pada kitab suci Tripitaka Pali, Aṭṭhakathā, dan Ṭīkā, khususnya pengajaran sistematis yang tertera pada kitab Visuddhimagga sesuai dengan pengarahan Pa-Auk Tawya Sayadaw.[8]

Dhammavihāri Buddhist Studies, sebuah pusat pendidikan Buddhis di Jakarta yang mengajarkan kitab suci Tripitaka Pali, Aṭṭhakathā, dan Ṭīkā, dibimbing oleh Ashin Kheminda, seorang biksu dengan garis penahbisan Shwegyin Nikāya. Ashin Kheminda berkuliah di International Theravāda Buddhist Missionary University (ITBMU) dan ditahbis sebagai biksu oleh Sayadaw Jatila Mahāthera pada tahun 2004 di Myanmar. Ia mengambil gelar Bachelor dan memperoleh medali emas sebagai lulusan terbaik pada tahun 2008 oleh Pemerintah Myanmar.[9][10]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Archived copy". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-12-17. Diakses tanggal 2009-04-12. 
  2. ^ Gutter, Peter (2001). "Law and Religion in Burma" (PDF). Legal Issues on Burma Journal. Burma Legal Council (8): 10. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal March 14, 2012. 
  3. ^ Aung-Thwin, Michael (2009). "Of Monarchs, Monks, and Men: Religion and the State in Myanmar" (PDF). Working Paper Series No. 127. Asia Research Institute (18). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2011-07-27. Diakses tanggal 2021-04-08. 
  4. ^ Jordt, Ingrid (2007). Burma's mass lay meditation movement. Ohio University Press. hlm. 50. ISBN 978-0-89680-255-1. 
  5. ^ Carbine, Jason A (2011). Sons of the Buddha: Continuities and Ruptures in a Burmese Monastic Tradition. 50. Walter de Gruyter. ISBN 978-3-11-025409-9. 
  6. ^ Yasati. "Retreat Teacher Biodata: Ashin Kusaladhamma". Yasati: Yayasan Satipatthana Indonesia. Diakses tanggal 2024-02-18Ashin Kusaladhamma. 
  7. ^ Yayasan Satipatthana Indonesia. "Biodata Ashin Kusaladhamma". Facebook. Diakses tanggal 2024-02-18. 
  8. ^ Kantan / 081-2657-6668. "PATVDH Indonesia - Vihāra Dhammadāyāda - Medan, Indonesia". Vihāra Dhammadāyāda (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-10-11. 
  9. ^ Harpin. Penyebar Dharma - Ashin Kheminda - Mengenal Ajaran Buddha di Hutan Diarsipkan 2012-06-28 di Wayback Machine. Sumber: Majalah Mamit 8, Tahun 2012.
  10. ^ Dhammavihari Buddhist Studies. "Pelindung Spiritual". Dhammavihari Buddhist Studies. Diakses tanggal 2024-02-18. 

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]