Lompat ke isi

Wikipedia:Warung Kopi (Lain-lain)/Arsip (Apr-08)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Bangkrut?

Apakah kita akan bangkrut? -_-" --BlackKnight (kirim pesan) 14:12, 13 Maret 2008 (UTC)

Memang isu ini sangat kontroversial kalau Jimbo Wales benar menerima uang (tahun 2006 loh tuduhannya). Namun, cuma di artikel Detik doang yang ada kata-kata "bangkrut". Baca deh artikel lainnya: [1][2][3][4] - gak ada tuh yang menyebut Wikipedia kekurangan uang. Kok bisa-bisanya Detik menyimpulkan adanya kebangkrutan, bahkan ditulis sebagai headline-nya. Hahaha. Mungkin ini memperlihatkan tingkat "kualitas" jurnalisme di Detik.com - atau apakah Detik memang benci Wikipedia? dragunovadiscuss 14:45, 13 Maret 2008 (UTC)

Masak Detik benci Wikipedia? Mereka kan menghost mirror Wikipedia Indonesia. Meursault2004ngobrol 20:01, 13 Maret 2008 (UTC)

Dari headline-headlinenya sih mayoritas "menyerang": Wikipedia Dukung Ideologi Nazi, Kelompok Rahasia Kendalikan Wikipedia, Wikipedia Terancam Bangkrut. Hehehe, saya bergurau aja kok. dragunovadiscuss 15:22, 14 Maret 2008 (UTC)
Bahahhaa, masak setiap tahun terima sumbangan sukarela sejuta dollar-an tiba-tiba bisa disogok 5000 dollar? Ada-ada aja. Tapi rada ga bener tuh, wartawannya ga bisa bedain wikimedia ma wikipedia.
Sue Gardner, Direktur Eksekutif Wikipedia mengaku memang sedang mencoba untuk menjadikan Wikipedia lebih serius dalam berbisnis. Namun Sue menegaskan, upaya ini tidak akan mengganggu misi utama Wikipedia dalam menyediakan ilmu pengetahuan secara cuma-cuma
emang di wikipedia ada jabatan direktur eksekutif? (CMIIW)Hariadhi - Ngobrol 08:46, 16 Maret 2008 (UTC)
Tapi banyak orang yang komentar agar Wikipedia tetap ada [5] Fjr_ab 08:56, 16 Maret 2008 (UTC)

Memang business plan dari Wikipedia itu seperti apa sih? Berapa besarnya biaya operasional? Bukankah untuk engine menggunakan MediaWiki yang Open Source? --za 12:01, 18 Maret 2008 (UTC)

Tanya langsung aja ke wikimedia, bos. Hariadhi - Ngobrol 16:22, 24 Maret 2008 (UTC)

detik lagi detik lagi.. detik kan emang kalo lagi gak ada berita penting, suka sok heboh judul2 artikel nya.. dah ampir kayak berita infotainment, sukanya bikin heboh hehehe.. --Ciko bicara 11:30, 26 Maret 2008 (UTC)

Ada lagi nih. Gak abis2 deh memang Detik.com hwa300x --Andri.h 03:45, 18 April 2008 (UTC)
Aneh memang. Masak suntingan vandalisme kayak begitu dikutip. Meursault2004ngobrol 05:40, 18 April 2008 (UTC)

Memang detik top deh jika membesar-besarkan isu. Vandalisme aja dibesar2kan =_=  Mimihitam   Bicara  05:43, 18 April 2008 (UTC)

Kalau yang ini kategorinya apa ya dari detik? Menjelekk2an atau sekedar info --Andri.h 02:18, 21 April 2008 (UTC)
Kalau yang pengancaman itu sekedar info. Yang dibuat medium pengancaman tidak hanya Wikipedia. Forum2 online yang lain kan juga. Meursault2004ngobrol 05:30, 21 April 2008 (UTC)
[6] lebih lengkap Fjr ab (NgobrolNgamenLAMPU MERAH!) 05:38, 21 April 2008 (UTC)

Bot

Sesiapa yang disini tahu menggunakan bot? Ini karena aku berhasrat ntuk menjalannkan sistem bot sperti interwiki,mengosong bak pasir dan berbagai lah. Adakah aku tersilap muat turun, aku telah muat turun phyton 2.5 . Harap para pengguna bantu saya.60.54.72.19 18:19, 27 Maret 2008 (UTC)

Terjemah:Adakah seseorang yang menggunakan bot? karena aku ingin menjalankan bot untuk Interwiki, mengosongkan bak pasir dll. Adakah aku tersilap (aku belum tau arti kata ini), saya telah mengunduh phyton 2.5. Tolong para pengguna bantu saya. 60.54.72.19 18:19, 27 Maret 2008 (UTC) Fjr_ab 06:34, 31 Maret 2008 (UTC)
Menurut KBBI tersilap = khilaf, salah. Meursault2004ngobrol 15:23, 31 Maret 2008 (UTC)
jadi begini? Terjemah:Adakah seseorang yang menggunakan bot? karena aku ingin menjalankan bot untuk Interwiki, mengosongkan bak pasir dll. Apakah aku saya khilaf mengunduhnya, saya telah mengunduh phyton 2.5. Tolong para pengguna bantu saya. 60.54.72.19 18:19, 27 Maret 2008 (UTC) Fjr_ab 03:50, 1 April 2008 (UTC)

sorry ya, tapi boleh dijelasin lagi ngak???60.53.104.210 10:47, 6 April 2008 (UTC)

Commons Bot

Apakah Pengguna:CommonsTicker dan Pengguna:CommonsDelinker bisa dijadikan bot? menuh-menuhi halaman PeTer. (-_-)V bennylin 404 05:36, 1 April 2008 (UTC)


Kerjasama dengan Wiktionary fr

Selamat Pagi

Saya utamanya pengguna di Wiktionary fr, aduh susah pakai bahasa inggris saja....so i would like to improve the content of french wiktionary, indonesian words especially, i would like to display some example of translation used to illustrate the meaning of the words, in a frame on the Portal:Perancis to allow indonesian native speaker who have skills in french to correct the translation.

  • My first idea was to store those example on a sub-page, and so feed, more or less automatically, the frame which could be located on Portal:Perancis with the content of those sub-pages, but my technical skills are really poor so i need help one. anyone interested ???

You can find an example of one sub page here and the main page for the word menuturkan also.

There's still a lot to do, but i'm stuck with the technical problems, so.....

If you need more information or want to talk about it you can leave a message on my fench wiktionary talk page here, i read bahasa indonesia better than i write it ;-) Serpicozaure 01:58, 1 April 2008 (UTC)

Helo serpico (your name remind me about the lord thief!)
Pakai Bahasa Indonesia saja ya, pengguna Wikipedia Bahasa Indonesia, seperti saya contohnya, masih agak bingung dengan cara menggunakan wiktionary pada umumnya. Karena itu agak sulit untuk berkontribusi, bila tentang masalah teknis mungkin bisa menanyakan pada Borgx atau Ivan Lanin yang lebih pandai. Serenity
kalo tidak salah persepsi .. maksudnya halaman itu ingin dimasukan sebagai sub-sub halaman.. tapi ketika ada yang mau disunting malah di alihkan ke bagian "Templat".. jadi solusi yang bisa saya sarankan adalah.. kurangi penggunaan templat, kalau ingin yang dituju adalah sub halaman maka bisa melihat contoh di wikibook --•• Jagawana 17:22, 12 April 2008 (UTC)

Tentang Nama Seseorang

Hanya mau bertanya saja, kenapa nama orang tidak bisa dijadikan artikel di wikipedia. Dan hal itu dianggap kesia-siaan ? Muhammad Takdir 05:31, 8 April 2008 (UTC)

Tokoh bisa saja dimuat artikelnya, tetapi harus memenuhi kelayakan dulu. borgx(kirim pesan) 06:48, 8 April 2008 (UTC)